
Bola.net - - Laga melawan Espanyol B menjadi laga yang berkesan bagi kapten tim nasional (timnas) U-19 Indonesia, Rachmat Irianto. Sebab, dia bisa tahu bagaimana rasanya bermain melawan tim yang lebih berkualitas dari tim yang dibelanya.
Rachmat ikut bermain saat timnas menjalani uji coba melawan tim Espanyol B. Laga tersebut digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Jumat (14/7/2017).
Lawan yang dihadapi sendiri adalah tim lapis kedua Espanyol. Namun demikian, meski sempat merepotkan tim Spanyol tersebut, timnas U-19 tidak bisa menghindar dari kekalahan dengan skor 2-4.
Rachmat sendiri sempat membuat kesalahan di laga tersebut. Dia menjegal lawan di awal babak pertama yang menghasilkan penalti untuk Espanyol.
"Pertandingan Ini betul-betul jadi pelajaran buat saya dan kawan-kawan. Kami jadi tahu bagaimana rasanya melawan tim yang lebih kuat dari kami," ujar putra mantan libero timnas, Bejo Sugiantoro ini.
Pertandingan melawan Espanyol merupakan salah satu persiapan timnas U-19 sebelum berlaga di Piala AFF U-19. Turnamen tersebut akan digelar pada September 2017.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:07 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:00 -
tim nasional 18 Januari 2026 16:04 -
tim nasional 18 Januari 2026 07:30
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
