Para Pemain Abroad Timnas Indonesia Sudah Balik sejak Semalam dan Siang Tadi, Kapan Kumpul Lagi untuk Lawan Bahrain dan China?

Bola.net - Para pemain abroad Timnas Indonesia telah kembali ke negara tempat bermain sejak Selasa (10/9/2024) malam WIB, atau setelah bermain melawan Australia.
Timnas Indonesia menahan imbang Australia 0-0 pada Selasa (10/9) malam WIB, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, dalam laga kedua Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sebelumnya, Timnas Indonesia juga bermain seri melawan tuan rumah Arab Saudi dengan skor 1-1 pada Kamis (5/9) di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, dalam partai pertama Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dari 26 pemain Timnas Indonesia, 13 di antaranya bermain di abroad. Mereka adalah Maarten Paes (Amerika Serikat), Calvin Verdonk, Ivar Jenner, Rafael Struick (Belanda), Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Ragnar Oratmangoen (Belgia), Jay Idzes (Italia), Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Marselino Ferdinan (Inggris), Pratama Arhan (Korea Selatan), dan Asnawi Mangkualam (Thailand).
"Para pemain abroad sudah meninggalkan Timnas Indonesia sejak semalam sama siang ini tadi," ujar manajer Timnas Indonesia, Sumardji, saat dikonfirmasi Bola.net, Rabu (11/9).
Lawan Bahrain dan China

Timnas Indonesia akan bermain lagi di Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada bulan depan. Skuad Garuda bakal menantang tuan rumah Bahrain pada 10 Oktober 2024 di Bahrain National Stadium, Riffa.
Setelah itu, Timnas Indonesia akan melawan China pada 15 Oktober 2024 di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao. Lantas, kapan para pemain bakal dikumpulkan untuk dua laga tersebut?
"Untuk waktu berkumpul, nanti akan kami rapatkan dengan Badan Tim Nasional, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong," imbuh Sumardji.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Timnasnya Mati Kutu vs King Indo, Netizen Australia Geram: Lawan Kalian Itu Rank 133, Memalukan!
 - Nestapa Timnas Vietnam: Hanya 2 Kali Menang dari 15 Laga, Sisanya Kalah!
 - Statistik Timnas Indonesia vs Australia: Dominasi Socceroos Gagal Bongkar Tembok Kokoh Garuda
 - Yang Belum Dirasakan Jay Idzes di Timnas Indonesia: Kalah!
 - Bikin Merinding! Momen Khidmat Yoo Jae-hoon Nyanyikan Indonesia Raya
 - 2 Laga Argentina Tanpa Lionel Messi: Hajar Chile, lalu Jadi Korban Revans Kolombia
 
Advertisement
Berita Terkait
- 
    
Tim Nasional 4 November 2025 08:24Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
 
LATEST UPDATE
- 
    
Liga Champions 4 November 2025 12:20 - 
    
Liga Inggris 4 November 2025 12:15 - 
    
Liga Champions 4 November 2025 11:49 - 
    
Liga Champions 4 November 2025 11:42 - 
    
Tim Nasional 4 November 2025 11:19 - 
    
Liga Champions 4 November 2025 11:19 
BERITA LAINNYA
- 
    
tim nasional 4 November 2025 11:19 - 
    
tim nasional 4 November 2025 11:07 - 
    
tim nasional 4 November 2025 10:55 - 
    
tim nasional 4 November 2025 10:18 - 
    
tim nasional 4 November 2025 09:32 - 
    
tim nasional 4 November 2025 09:22 
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
 - Terungkap! Alasan Nova Arianto Batal Panggil Striker Rosenborg ke Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2025
 - Nasib Buruk Mees Hilgers: Disingkirkan dari Tim Utama FC Twente, Cedera Parah, dan Absen hingga 9 Bulan!
 - Justin Hubner Kembali Dapat Menit Bermain, Fortuna Sittard Takluk 2-5 dari PSV Eindhoven
 
HIGHLIGHT
- Power Ranking 10 Kandidat Pemenang Ballon dOr 2026...
 - 10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dar...
 - 7 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Endrick Jika ...
 - 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
 - Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
 - 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
 - Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
 
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2922167/original/079158800_1569432752-Pejompongan-Ricuh2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5402033/original/004760800_1762234382-IMG_1506.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5402021/original/097833800_1762234158-IMG_1522.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5379755/original/030394400_1760361321-Presiden_Prabowo_tiba_di_Mesir.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401993/original/098262000_1762233814-WhatsApp_Image_2025-11-04_at_11.54.13.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4856075/original/065241500_1717732527-Screenshot_2024-06-07_103845.jpg)

