Duel Kontra Porto Bak Laga Final Bagi Barcelona
Aga Deta | 28 November 2023 15:14
Bola.net - Barcelona akan menghadapi Porto di Liga Champions. Bek Barcelona Joao Cancelo menganggap pertandingan ini sangat penting buat timnya.
Barcelona saat ini memimpin klasemen sementara Grup H dengan sembilan poin dari empat laga. Porto berada di posisi kedua setelah memiliki poin yang sama dengan Barca.
Barcelona dan Porto cuma unggul tiga poin di atas peringkat ketiga Shakhtar Donetsk. Di peringkat terbawah, ada Antwerp yang poinnya masih nol.
Barcelona maupun Porto pasti sama-sama menginginkan hasil optimal. Mereka mengincar kemenangan untuk langsung mengunci tiket babak 16 besar Liga Champions 2023/2024.
Laga Final
Cancelo menilai pertandingan melawan Porto sangat penting bagi timnya. Karena itu, mereka bertekad untuk memenangkannya.
“Kami tahu betapa pentingnya pertandingan ini bagi kami, sebagai tim dan klub," kata Cancelo dilansir UEFA.
"Kami bisa saja lolos melawan Shakhtar [di Matchday 4, tapi kami kalah]. Ini adalah bulan yang sulit. Ini adalah final dan kami harus memenangkannya."
Tak Takut
Barcelona memiliki banyak pemain muda di skuadnya. Meski begitu, Cancelo menegaskan bahwa timnya sama sekali tidak takut untuk melawan Porto.
"Kami memiliki tim yang sangat muda tetapi dengan banyak kualitas," lanjutnya.
"Mari kita pergi ke sana dan mencoba memperbaiki situasi."
Sumber: UEFA
Jadwal Pertandingan Barcelona Berikutnya
Pertandingan: Barcelona vs Porto
Kompetisi: Liga Champions
Venue: Olimpic Lluis Companys
Hari: Rabu, 29 November 2023
Jam: 03.00 WIB
Klasemen Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:31
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 09:21
-
5 Pemain Kunci Barcelona untuk Kalahkan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 08:00
LATEST UPDATE
-
Rencana B Juventus Bikin Kaget, Nama Anak Legenda Milan Masuk Daftar Belanja
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:39
-
Lewati 3 Bulan Berat, Vinicius Akhiri Puasa Gol di Final Supercopa de Espana!
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 07:00
-
Inter Milan Siap Bajak Dusan Vlahovic dari Juventus, AC Milan Terancam Kena Tikung!
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:00
-
Vinicius Ditarik Keluar di Final Supercopa, Xabi Alonso Beri Penjelasan
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 06:53
-
Bukan Hanya Masalah Mental, Ini Peringatan Fletcher untuk Calon Pelatih Baru MU
Liga Inggris 12 Januari 2026, 06:15
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 05:36
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





