'Mantra Ajaib' Jesse Marsch di Balik Sukses Salzburg Repotkan Virgil van Dijk
Asad Arifin | 4 Oktober 2019 10:56
Bola.net - Penyerang Red Bull Salzburg, Hwan Hee Chan, menjadi perbincangan pada matchday kedua fase grup Liga Champions 2019/2020. Sebab, dia mampu membuat report bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk.
Salzburg memang kalah dari Liverpool pada laga yang digelar di Anfield. Akan tetapi, klub asal Austria tersebut memberi perlawanan yang sengit. Salzburg kalah dengan skor 4-3 dari Liverpool.
Liverpool sempat berada di atas angin ketika unggul tiga gol lebih dulu. The Reds mencetak gol dari aksi Sadio Mane, Andy Robertson dan Mohamed Salah. Liverpool unggul 3-0 pada menit ke-36.
Salzburg mencetak satu gol sebelum babak pertama usai. Hwan Hee-Chan mencetak gol indah pada menit ke-39. Pemain asal Korea Selatan itu mampu melewati Virgil van Dijk sebelum mencetak gol.
Kata-kata Motivasi Jesse Marsch di Jeda Babak
Salzburg masuk ke ruang ganti dengan kondisi tertinggal 3-1. Kondisi ini membuat pelatih Jesse Marsch tidak puas. Dia memberi motivasi luar biasa di ruang ganti. Jesse Marsch meminta pemain untuk lebih berani berduel.
"Pertama-tama, berapa banyak pelanggaran yang telah kita lakukan? Mungkin dua?. Ini bukan pertandingan persahabatan, ini pertandingan Liga Champions," buka Jesse Marsch dikutip dari kanal YouTube klub.
Jesse Marsch meminta pemain Salzburg untuk bermain lebih keras. Di babak pertama, Takumi Minamino dan kawan-kawan dinilai bermain terlalu lembek. Mereka berada dalam ritme permainan Liverpool.
"Kita harus lebih kejam terhadap Van Dijk, kami bermain dengan terlalu hormat. Terlalu banyak rasa hormat."
"Apakah mereka kuat? Iya. Tetapi itu tidak berarti bahwa kita harus bersikap baik kepada mereka dan tidak berani berduel atau berkelahi. Mereka harus tahu kita ada di sini untuk bersaing, bukan hanya untuk gaya-gayaan," kata Jesse Marsch.
Tidak Bicarakan Taktik
Pada momen jeda pergantian babak tersebut, Jesse Marsch tidak bicara soal taktik. Pelatih berusia 45 tahun tersebut lebih fokus memberikan motivasi. Dia ingin pemain Salzburg bermain dengan kepercayaan diri.
"Kami akan berbicara tentang taktik tetapi ketika kami melangkah ke lapangan dengan lebih percaya diri dan kemauan. Sekarang kita lawan mereka, kita tingkatkan tekad, perjuangan kita."
"Kami telah melihat bahwa mereka kuat tetapi kami dapat melakukan lebih baik dan memiliki kehidupan ke dalam permainan. Percaya diri, bermain dengan fisik, hanya itu saja," tegas Jesse Marsch.
Meskipun kalah dari Liverpool, akhirnya performa Salzburg menuai banyak pujian. Sebab, mencetak tiga gol ke gawang Liverpool saat bermain di Anfield bukan perkara yang mudah.
Sumber: YouTube
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 19 Januari 2026, 09:53
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
-
Peringatan Keras Virgil van Dijk soal Kebiasaan Liverpool Bermain Ceroboh
Liga Inggris 19 Januari 2026, 06:00
-
Juventus Abaikan Chiesa, Alihkan Fokus ke Maldini, Ini Alasannya
Liga Italia 19 Januari 2026, 00:49
-
Liverpool Tetapkan Target Minimal untuk Arne Slot Musim Ini
Liga Inggris 18 Januari 2026, 23:21
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







