Back to Back! Bali United Pastikan Raih Gelar Juara Liga 1 Lagi
Dimas Ardi Prasetya | 25 Maret 2022 20:59
Bola.net - Bali United dipastikan meraih gelar juara BRI Liga 1 2021-22 setelah raihan poin mereka tak bisa disusul oleh Persib Bandung.
Bali United mengunci gelar juara BRI Liga 1 2021-22 pada pekan ke-33. Gelar itu mereka raih setelah Persib Bandung berduel melawan Persik Kediri di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (25/03/2022) malam WIB.
Di laga tersebut, Persib ngotot meraih kemenangan. Namun Persik memberikan perlawanan sengit.
Maung Bandung pun sampai terlihat frustrasi. Pada akhirnya, laga pun berakhir imbang dengan skor 0-0.
Perolehan Poin Bali United
Bali United sendiri belum menjalani laga pekan ke-33 BRI Liga 1 2021-22. Mereka dijadwalkan berduel dengan Persebaya Surabaya pada pukul 21.00 WIB.
Sekarang ini Bali United sudah mengoleksi 72 angka dari 32 pertandingan. Sementara itu Persib Bandung, sebelum duel lawan Persik Kediri, mengoleksi 67 angka.
Jika Persib menang atas Persik pun, Bali United hanya butuh hasil imbang melawan Persebaya. Poin mereka tak akan terkejar lagi.
Sekarang usai melawan Persik, Persib mengumpulkan 68 angka. Dengan satu laga tersisa, mereka dipastikan tak akan bisa mengejar perolehan poin Bali United. Maung Bandung maksimal hanya akan mengoleksi 71 angka.
Back to Back Juara Liga 1
Bagi Bali United, kemenangan ini makin terasa istimewa. Pasalnya mereka berhasil mempertahankan gelar juara Liga 1 yang diraihnya pada tahun 2019 lalu.
Artinya mereka sukses melakukan back to back alias meraih gelar juara liga dua kali beruntun. Kompetisi Liga 1 musim 2020-21 memang 'tidak dianggap'.
Kompetisi saat itu sempat berlangsung tiga pekan. Namun terpaksa dihentikan karena pandemi virus corona menyerang.
Pada tahun 2019, Bali United meraih gelar juara dengan meraih 64 angka dari 34 pertandingan di Liga 1. Pesaing terdekat mereka saat itu adalah Persebaya Surabaya di posisi kedua dengan raihan 54 angka.
Doa Teco Terkabulkan
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, sebelumnya sempat melontarkan sebuah doa jelang duel Persib Bandung vs Persik Kediri. Pria asal Brasil itu berdoa Persik bisa mencuri poin dari Persib.
Teco cukup optimis Persik bisa melakukannya. Sebab mereka makin solid sejak diasuh oleh Javier Roca. Ternyata doa Teco akhirnya terkabulkan.
“Persik main bagus di putaran kedua. Pelatih dari Chile (Javier Roca) itu sangat bagus di sana dan tim itu dapat hasil bagus. Mereka tim kuat,” pujinya belum lama ini.
“Semoga Persik bisa curi poin. Yang kami tahu, mereka bertanding sebelum kami bermain. Jadi kami bisa melihat pertandingan mereka sebelumnya dan setelah itu kami bisa melihat situasi saat menghadapi Persebaya,” sambung Teco.
Klasemen BRI Liga 1 2021-22
Jangan Lewatkan:
- Hasil BRI Liga 1: Persib Bandung Ditahan Imbang Persik Kediri, Bali United Juara!
- Jadwal dan Live Streaming BRI Liga 1 di Vidio Hari Ini: Bali United vs Persebaya Surabaya
- Prediksi BRI Liga 1: Bali United vs Persebaya Surabaya 25 Maret 2022
- BRI Liga 1: Bali United vs Persebaya, Aji Santoso Tebar Psywar Pada Spasojevic dkk
- BRI Liga 1: Bali United vs Persebaya, Aji Santoso Pastikan Jadi Laga yang Fair
- Sindiran Status 'Tuan Rumah' dan Jejak Persaingan Bali United - Persib Bandung di BRI Liga 1
- Peluang Raih Gelar Juara Tipis, Persib Kini Fokus Amankan Tiket Piala AFC
- BRI Liga 1: Bali United Cuma Perlu Satu Poin untuk Amankan Gelar Juara
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi PSG vs Paris FC 13 Januari 2026
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 03:10
-
Skor Barcelona vs Real Madrid: Serunya El Clasico, Babak Pertama Berakhir 2-2
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 03:00
-
Hasil Thailand U-23 vs Irak U-23: Skor 1-1, Gol Menit 85 Selamatkan Gajah Perang!
Asia 12 Januari 2026, 02:51
-
Prediksi Juventus vs Cremonese 13 Januari 2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Liverpool vs Barnsley 13 Januari 2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Bayern vs Wolfsburg: Luis Diaz dan Olise Bersinar, Die Roten Pesta 8 Gol!
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:29
-
Hasil Monchengladbach vs Augsburg: Kevin Diks Cetak Gol, Tuan Rumah Pesta 4-0
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:08
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Tempat Menonton Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:46
-
Nonton Live Streaming Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:36
-
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:31
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
-
Man of the Match Fiorentina vs Milan: Dodo
Liga Italia 11 Januari 2026, 23:24
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





