Bojan Hodak Ungkap Biang Kekalahan Persib dari Persijap di BRI Super League: 3 Kesalahan Fatal Jadi Bumerang
Asad Arifin | 19 Agustus 2025 03:09
Bola.net - Persib Bandung harus menelan pil pahit usai dikalahkan Persijap Jepara dengan skor 1-2 pada pekan kedua BRI Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Senin (18/8/2025).
Hasil ini menjadi kejutan besar. Pasalnya, Maung Bandung datang sebagai tim unggulan sekaligus membawa modal positif berupa dua kemenangan beruntun di laga sebelumnya.
Sejak menit awal, pertandingan berlangsung ketat. Persijap, meski berstatus tim promosi, tampil percaya diri tanpa rasa gentar menghadapi Persib. Tim asuhan Mario Lemos mengandalkan pressing tinggi dan permainan terbuka, yang membuat jalannya laga cukup menghibur.
Persijap memastikan kemenangan lewat gol Carlos Franca pada menit ke-68 dan Sudi Abdallah di masa tambahan waktu, tepatnya menit 90+4. Persib hanya mampu memperkecil ketertinggalan melalui penalti Ulliam Barros di menit ke-90+2.
Tiga Kesalahan yang Membayar Mahal
Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengakui kekalahan timnya tidak lepas dari kesalahan elementer yang dilakukan para pemain. Menurutnya, ada tiga kesalahan fatal, termasuk yang berujung pada gol kedua Persijap di penghujung laga.
"Selamat buat Persijap Jepara, stadion bagus. Tapi sayang kami melakukan tiga kesalahan fatal. Gol kedua harusnya tidak terjadi," ujar Hodak dalam konferensi pers setelah pertandingan, dikutip dari laman resmi klub.
Pernyataan Hodak menegaskan bahwa masalah konsentrasi masih menjadi pekerjaan besar bagi Persib. Situasi gol kedua Persijap menjadi contoh nyata, di mana sisi kiri pertahanan Maung Bandung dibiarkan terbuka tanpa penjagaan.
Tumpul di Depan Gawang
Persib juga menghadapi persoalan lain: ketidakmampuan menciptakan peluang berbahaya. Bojan Hodak menilai kreativitas serangan timnya masih minim, sehingga tidak cukup menekan lini belakang Persijap.
"Kami minim melakukan penyelesaian akhir, terutama tembakan ke gawang," ucap Hodak.
Kurangnya variasi dalam membangun serangan membuat lini depan Persib kehilangan ketajaman. Kondisi ini menjadi pekerjaan rumah besar bagi Maung Bandung jika ingin tetap bersaing mempertahankan gelar juara. Pada pekan ketiga, Persib dijadwalkan melawat ke markas PSIM Yogyakarta.
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- Hasil BRI Super League Persijap vs Persib: Drama Menit Akhir, Juara Bertahan Tumbang di Bumi Kartini
- Hasil BRI Super League PSBS Biak vs Borneo FC: Gol Mariano Peralta Pastikan 3 Poin Pesut Etam
- Erick Thohir Mengenang IGK Manila: Pernah Bareng-Bareng Membawa Persija Juara Liga Indonesia 2001
- Cerita Persib Away ke Persijap Naik Bus di BRI Super League: Perjalanan 8 Jam, 463 KM, Cukup Jauh, Bawa 22 Pemain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55












