PSSI Beber Alasan Penunjukan Gonzales Jadi Asisten Pelatih Timnas U-19
Afdholud Dzikry | 24 November 2017 08:40
Bola.net - - Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono, membeberkan alasan pemilihan Cristian Gonzales sebagai asisten pelatih tim nasional (timnas) U-19 Indonesia. Pria yang akrab disapa Jokdri menerangkan, sosok Gonzales diharap bisa menjadi panutan bagi pemain muda.
Nama Gonzales muncul sebagai asisten pelatih timnas U-19 setelah Ketua Umum PSSI, Edi Rahmayadi berkomentar soal pengganti Indra Sjafri. Striker berusia 41 tahun itu akan ditugaskan bersama dengan Bima Sakti yang ditunjuk sebagai pelatih kepala.
Gonzales bisa menjadi role model secara langsung memotivasi para pemain junior. Ini merupakan keinginan PSSI, ujar Jokdri, Kamis malam.
Penunjukan pemain naturalisasi Uruguay tersebut menjadi pertanyaan. Pasalnya, Gonzales tak punya pengalaman melatih atau diketahui pernah mengambil lisensi kepelatihan.
Gonzales telah mengakhiri musim kompetisi Liga 1 bersama Arema FC. Namun eks-bomber Persib Bandung itu belum menerima pinangan klub lain lantaran masih terikat kontrak dengan Singo Edan hingga Februari 2018.
Jokdri mengaku tak masalah dengan status Gonzales sebagai pemain aktif. Sebab, PSSI akan membantu eks-striker Persik Kediri itu untuk mempersiapkan diri menjalani peran baru sebagai pelatih.
PSSI punya program untuk El Loco (Gonzales) agar bisa naik jenjang sebagai pelatih dan diformulasikan dengan Direktur Teknik Danurwindo dan pelatih Timnas Luis Milla, tandas Jokdri.(fit/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gawat! Turki dan China Saingi Timnas Indonesia untuk Dapatkan Timur Kapadze
Tim Nasional 13 November 2025, 15:15
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Azerbaijan vs Prancis: Malo Gusto
Piala Dunia 17 November 2025, 04:20
-
Man of the Match Albania vs Inggris: Harry Kane
Piala Dunia 17 November 2025, 04:18
-
Hasil Azerbaijan vs Prancis: Les Bleus Balikkan Keadaan Lewat Tiga Gol Babak Pertama
Piala Dunia 17 November 2025, 02:12
-
Hasil Albania vs Inggris: Dua Gol Kane Pastikan The Three Lions Sempurna di Kualifikasi
Piala Dunia 17 November 2025, 02:08
-
Bruno Fernandes Kirim Pesan Tegas Usai Portugal Menang Besar Tanpa Cristiano Ronaldo
Piala Dunia 17 November 2025, 01:11
-
Portugal Lolos ke Piala Dunia 2026, Last Dance bagi Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 16 November 2025, 23:19
-
Hasil Portugal vs Aremnia: Menang Besar, 2 Pemain Hattrick, Lolos ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 16 November 2025, 23:00
-
Yamaha Resmi Tinggalkan Mesin Inline 4 Usai 24 Tahun, Beralih ke V4 di MotoGP 2026
Otomotif 16 November 2025, 22:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01








