Kisah Penyandang Disabilitas yang Pertama Kali Menonton Timnas Indonesia
Yaumil Azis | 11 September 2018 17:27
- Mimpi Benny Eka Putra terwujud. Harapannya menonton Timnas Indonesia terkabulkan.
Bukan tanpa sebab, sebagai penyandang disabilitas, kondisi Benny kerap tidak akrab dengan stadion sepak bola. Tapi kini, situasi tersebut telah berubah. Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, venue uji coba Timnas Indonesia melawan Mauritius, Selasa (11/9) telah ramah untuk Benny.
Benny kini dapat nyaman duduk di kursi stadion. Infrastruktu dan kondisi sepak bola Indonesia yang kian baik membuat Benny memberanikan diri menyambangi tribun.
Kemarin waktu Asian Games 2018 katanya sudah ada (kursi) untuk yang disabilitas. Kebetulan kemarin saya tidak bisa datang, baru sekarang mau coba, ujar Benny, kepada KLY Sport.
Untuk menonton pertandingan ini, pria asal Payakumbuh, Padang ini membeli tiket yang ada di tribune VIP. Bukan tanpa alasan dia memilih tribun tersebut, sebab fasilitas untuk difabel tersedia di tempat itu.
Nanti ditemani ayah. Saya juga datang bersama adik dan kedua ponakan saya, kata pria berusia 42 tahun ini.
Benny dan keluarnya sudah datang ke stadion sejak pukul 13.00 WIB. Dia mendapat informasi bila pintu masuk stadion dibuka pukul 14.00 WIB. Tapi sampai pukul 15.00 WIB belum ada tanda akan dibuka.
Kalau beli tiket sudah sejak 3 hari kemarin. Saya ingin dukung Indonesia. Saya baru dua kali ke stadion, pertama waktu menonton Persib, dan kedua ya sekarang ini lihat timnas. Biasanya cuma lihat di televisi, tutur Benny.
Sebagai penonton, Benny berharap Timnas Indonesia bisa mengalahkan Mauritius, supaya dapat tambahan motivasi untuk menghadapi Piala AFF 2018 nanti. Dia berharap Indonesia bisa menjadi juara di ajang tersebut.
Kalau Piala AFF nanti ya juara lah, biar bisa lebih berprestasi. Saya juga suka Evan Dimas, karena dia mainnya bagus, imbuh Benny yang sering menjadi komentator tarkam di kampungnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Asian Games 2018 Wujudkan #KemenanganItuDekat Bagi Fans KPOP di Indonesia
Bolatainment 8 September 2018, 16:38
-
Seberapa Besar #KemenanganItuDekat Bisa Diraih? Mahasiswa Ini Membuktikannya!
Bolatainment 7 September 2018, 18:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










