MotoGP Buka Kans Balapan di Sirkuit Jalanan Seperti Formula 1, Tapi Syaratnya Harus Ada Area Run-off
Anindhya Danartikanya | 24 November 2025 11:23
Bola.net - CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, membuka kans bagi MotoGP mengikuti jejak Formula 1 untuk balapan di sirkuit jalanan. Namun, ia menegaskan bahwa standar dan tingkat keselamatannya harus benar-benar dikaji dengan saksama, dan treknya harus memiliki area run-off.
Sejak 100% sahamnya diakuisisi Liberty Media pada 2017, F1 memang terus menambah jumlah sirkuit jalanan, meski masih menggelar di beberapa sirkuit permanen. Pada Juli 2025, 84% saham Dorna pun dibeli pula oleh Liberty, sehingga kini MotoGP juga di bawah naungan mereka.
Meski belum ada perubahan signifikan yang dihadirkan Liberty di MotoGP, Ezpeleta tak memungkiri mungkin ada beberapa langkah F1 yang akan diikuti MotoGP. Salah satunya adalah menggelar balapan di trek jalanan, meski ia meyakini hal ini tidak akan mudah diwujudkan.
Tetap Harus Sesuai dengan Regulasi Sirkuit MotoGP

"Kami tak masalah balapan di sirkuit jalanan atau tidak, hal yang kami butuhkan hanyalah area run-off. Sulit mendapatkannya di sini, tetapi ada beberapa sirkuit jalanan F1 yang bisa kami gunakan," ujar Ezpeleta kepada DAZN, Minggu (23/11/2025), ketika menghadiri F1 GP Las Vegas 2025.
Ezpetela sendiri hadir di Las Vegas untuk menemui manajemen tertinggi Liberty. Pria Spanyol ini menyatakan, menggelar balapan MotoGP di mana saja bisa diwujudkan, asal sirkuit terkait mampu memenuhi regulasi dan standar keamanan kejuaraan balap motor terakbar di dunia tersebut.
"Ketika kami mulai (mengurus MotoGP) pada 1992, komitmen kami adalah meningkatkan keselamatan, dan kami berhasil. Ini hal yang takkan kami tinggalkan. Namun, Mandalika, misalnya, secara teori adalah sirkuit kota. Jadi, jika ada trek di jalanan tapi punya area run-off, kami siap," lanjutnya..
MotoGP Tak Bisa Balapan di Sirkuit Jalanan yang Sempit
Ezpeleta juga menyatakan menggelar MotoGP di trek jalanan yang sempit seperti Baku City Circuit, Las Vegas Strip, dan Monte-Carlo di Monako mustahil dilakukan karena berbahaya. Ia menyebut trek jalanan yang lebih lebar lebih cocok dipakai, seperti Sirkuit Albert Park di Melbourne atau Gilles Villeneuve di Montreal.
Meski begitu, ia menegaskan belum ada rencana konkret untuk menggelar MotoGP di sirkuit jalanan seperti F1. "Ini (GP Las Vegas) adalah contoh dari apa yang bisa dilakukan Liberty, tapi tidak dengan kami, karena sayangnya kami tidak bisa balapan di sini," tuturnya.
"Namun, sungguh luar biasa cara mereka menangkap apa saja yang ada di seputar dunia balap. Mereka adalah orang-orang yang sangat memahami hiburan, dan saya rasa kami sendiri punya olahraga yang fantastis, yang dengan bantuan mereka akan menjadi lebih baik lagi," pungkas Ezpeleta.
Sumber: DAZN
Baca Juga:
- Sepeda Jorge Martin Seharga Rp385 Juta Dicolong Maling di MotoGP Valencia 2025, Pelaku Diduga 'Orang Dalam'
- 5 Rider Terpaksa Ganti Nomor di MotoGP 2026, Angka Pilihannya Diambil Pembalap Lain
- McLaren Didiskualifikasi, Max Verstappen Senang Bikin Perebutan Gelar Dunia Formula 1 2025 Makin Panas
- McLaren Minta Maaf ke Lando Norris dan Oscar Piastri Soal Diskualifikasi di Formula 1 Las Vegas 2025
- 'Road to MotoGP' Ganti Identitas Mulai 2026, Begini Jenjang Pembalap Muda Wujudkan Impian ke MotoGP
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52











