4 Pemain dengan Caps Terbanyak di Timnas Indonesia: Rizky Ridho Punya Catatan Istimewa, 23 Tahun Sudah Mainkan 46 Laga
Serafin Unus Pasi | 3 Oktober 2025 15:43
Bola.net - Timnas Indonesia akan berlaga pada Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup B. Pelatih Patrick Kluivert memanggil total 30 pemain.
Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Arab Saudi pada 8 Oktober 2025 dan Irak tiga hari berselang. Kedua laga krusial tersebut bakal digelar di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah.
Timnas Indonesia butuh hasil positif pada dua laga itu untuk menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026. Wajar bila mayoritas pemain yang dipanggil merupakan sosok-sosok berpengalaman yang sudah punya banyak caps untuk Garuda.
Lantas, siapa saja pemain dengan jumlah penampilan terbanyak dalam skuad Timnas Indonesia pada Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia? Berikut ini penjabarannya.
1. Rizky Ridho

Rizky Ridho menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak dalam skuad Timnas Indonesia untuk Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Meskipun baru berusia 23 tahun, namun bek Persija Jakarta itu sudah mengoleksi 46 penampilan.
Rizky Ridho mengawali debutnya bersama Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong pada 29 Mei 2021. Ketika itu, ia berusia 19 tahun 6 bulan dan 8 hari langsung bermain penuh saat Skuad Garuda menyerah 1-3 dari Oman.
Jasa Rizky Ridho tetap dibutuhkan di area pertahanan karena dikenal sebagai bek dengan kemampuan yang komplet yakni tekel presisi, penempatan posisi yang tepat, serta duel solid di darat dan udara. Ia juga andal membaca permainan, punya kekuatan fisik, kepemimpinan, serta sering membangun serangan dari lini belakang.
2. Ricky Kambuaya

Ricky Kambuaya menjadi pemain kedua dengan jumlah caps terbanyak dalam skuad Timnas Indonesia saat ini. Pemain berusia 29 tahun itu sudah bermain 41 kali untuk Skuad Garuda.
Kambuaya mengawali debut untuk Timnas Indonesia pada 7 Oktober 2021 dalam usia 25 tahun 5 bulan dan 2 hari di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong. Sejauh ini, pemain asal Papua itu sudah menyumbang lima gol dan tujuh assist.
Ricky Kambuaya masih diandalkan pelatih Patrick Kluivert karena dibekali sejumlah kelebihan. Sebagai gelandang, sang pemain punya daya jelajah tinggi untuk menyerang maupun bertahan, teknik individu, kreativitas melepaskan umpan terobosan, dan kemampuan dribbling serta kontrol bola yang baik.
3. Stefano Lilipaly

Stefano Lilipaly telah mengemas 34 penampilan untuk Timnas Indonesia. Ia mengawali debutnya bersama Timnas Garuda pada 14 Agustus 2013 di bawah asuhan pelatih Jacksen F. Tiago dalam usia 23 tahun 7 bulan dan 4 hari.
Ketika itu, Lilipaly bermain 76 menit dalam laga persahabatan kontra Filipina dan sukses menyumbang satu assist. Dalam kariernya bersama Skuad Garuda, Lilipaly sejauh ini sudah menyumbang dua gol dan enam assist.
Lilipaly adalah pemain dengan kemampuan akurasi tendangan jarak jauh, dan bisa bermain di berbagai posisi semisal gelandang serang, winger, false nine. Selain itu, ia punya stamina yang bagus meski sudah tak muda lagi dan kemampuan membaca permainan plus memberikan umpan yang mematikan.
4. Egy Maulana Vikri

Egy Maulana Vikri sudah mengemas 29 penampilan untuk Timnas Indonesia. Jumlah itu dikumpulkan sejak debut pada 14 Januari 2018 dalam usia 17 tahun 6 bulan dan 7 hari.
Egy ketika itu dipercaya pelatih Luis Milla bermain selama 6 menit dalam laga persahabatan melawan Islandia. Sejak saat itu, ia sudah menyumbang delapan gol dan tiga assist untuk skuad Garuda.
Egy merupakan pemain yang punya kemampuan olah bola mumpuni. Kelebihan itu dipadukan dengan kelincahan, umpan terukur, serta punya fleksibilitas bermain sebagai penyerang sayap maupun gelandang serang.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Pemain Tertua dan Termuda di Skuad Timnas Indonesia: Mauro Zijlstra Baru Berusia 20 Tahun, Siapa Paling Berumur?
- Reza Arya Tiba-Tiba Dipanggil ke Timnas Indonesia, Tanda-Tanda Emil Audero Absen?
- Adu Tajam Mesin Gol di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Siapa Lebih Ganas, Ole Romeny, Aymen Hussein, atau Salem Al Dawsari?
- Sorotan Media Arab Saudi: Absennya Marselino Ferdinan Bikin Garuda Kehilangan 'Sang Penakluk Green Falcon'
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55







