Menu Latihan Spesial Racikan Shin Tae-yong Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 vs Australia
Ari Prayoga | 18 April 2024 12:15
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menyajikan menu latihan khusus untuk anak asuhnya jelang laga kedua Piala Asia U-23 2024 menghadapi Australia U-23, Kamis (18/4/2024) malam nanti.
Kekalahan 0-2 dari Qatar di laga pertama membuat Timnas Indonesia U-23 menjadi juru kunci Grup A Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda masih nihil poin dari satu pertandingan.
Selanjutnya, tim yang bakal dihadapi Timnas Indonesia U-23 adalah Australia U-23. Sebelumnya, Australia dipaksa berbagi poin Yordania setelah bermain imbang 0-0.
Kabar baik jelang duel krusial ini, Shin Tae-yong sudah bisa memiliki Justin Hubner yang akan bergabung dengan skuad Merah Putih.
Namun demikian, Hubner belum tentu bisa dimainkan secara penuh mengingat ia langsung terbang dari Jepang menuju Doha, Qatar, setelah pertandingan di Piala Jepang bersama Cerezo Osaka, klubnya.
"Justin Hubner habis pertandingan Piala Jepang, sepertinya langsung dari stadion ke bandara, kemungkinan besok pagi akan sampai di Doha," kata Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong Fokus Taktik
Coach Shin, begitu ia karib disapa, mengaku tidak bisa intens menggodok persiapan karena besok sudah ada pertandingan. Namun, ia menegaskan bahwa taktik jadi fokus utamanya.
"Kemarin karena satu hari setelah pertandingan, jadi kita fokus untuk latihan pemulihan," tegas Shin Tae-yong.
"Untuk hari ini karena satu hari sebelum pertandingan jadi tidak bisa intensitas tinggi. Tetapi kita fokus untuk latihan taktik, bagaimana mengantisipasi pertandingan melawan Australia dan Yordania," ujarnya lagi menambahkan.
Shin Tae-yong Mohon Dukungan
Sebagai penutup, Shin Tae-yong meminta doa para pencinta Timnas Indonesia U-23, apalagi mengingat bagaimana mental para pemain down karena kekecewaan mendalam pascakalah dari Qatar.
"Memang banyak yang disayangkan dari laga kemarin, dan para pemain sudah bekerja keras, sekarang pun juga," tutur Shin Tae-yong.
"Jadi mohon dukungan penuh dari masyarakat Indonesia kepada para pemain agar mereka bisa lebih semangat lagi." tukasnya.
Jadwal dan Hasil Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024
Senin, 15 April 2024
Qatar 2-0 Timnas Indonesia U-23
Jassim Bin Hamad Stadium, Al Rayyan
Pukul 22.30 WIB
Kamis, 18 April 2024
Timnas Indonesia U-23 Vs Australia
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha
Pukul 20.00 WIB
Minggu, 21 April 2024
Yordania Vs Timnas Indonesia U-23
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha
Pukul 22.30 WIB
Klasemen Grup A Piala Asia U-23 2024
Disadur dari: Bola.com (Gregah Nurikhsani) 17 April 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01
LATEST UPDATE
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04