
Bola.net - Bek Persija Jakarta, Ismed Sofyan, mengungkapkan bahwa saat lebaran dia ditemani makanan khas Aceh. Buat Ismed, lebaran ini terasa spesial karena bisa dilakukan secara penuh di kampung halamannya.
Ismed Sofyan sudah berada di Aceh sejak awal Ramadhan. Pemain berusia 40 tahun itu mengaku beruntung bisa merasakan lebaran di Aceh bersama keluarga dan kerabat.
"Alhamdulilah kemarin puasa sebulan penuh berjalan lancar ditambah lagi di tempat saya, Aceh Tamiang, kampung Tualang Cut, semua aktivitas nomal termasuk ibadah. Pastilah senang bisa berpuasa dan berlebaran di rumah. Sekali lagi ini berkah Ramadhan," kata Ismed Sofyan di situs resmi klub, Senin (25/5/2020).
Lontong sayur khas Aceh menjadi makanan yang paling ditunggu Ismed Sofyan. Menurut Ismed, makanan tersebut menjadi yang paling pas disantap ketika lebaran.
Ismed menyebut, lontong sayur Aceh berbeda dengan yang ada di daerah lain. Lonton sayur Aceh dilengkapi mie hingga disajikan dengan rendang.
"Biasa di sini makanan khasnya lontong. akan tetapi sedikit berbeda dengan yang ada di Jakarta. Kemasannya berbeda. Di sini pakai mie, tauco. ditambah bumbu kacang, sedangkan lauknya biasanya rendang," ujar Ismed Sofyan.
Kangen SUGBK

Ismed Sofyan juga mengaku sudah merindukan atmosfer pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Ismed berharap pandemi virus corona bisa segera berakhir sehingga kompetisi bisa dilanjutkan.
Sudah dua bulan lebih kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan sementara oleh PSSI akibat pandemi virus corona. Semua klub juga meliburkan para pemainnya.
"Pastinya rindu dengan atmosfer pertandingan, terutama ketika bermain di SUGBK. Apalagi kompetisi ini baru berjalan dan kami baru bermain sebanyak dua kali. Semoga musibah ini cepat berlalu," ucap pemain yang akrab disapa Bang Haji itu.
Ismed Sofyan sudah memperkuat Persija Jakarta sejak 2002. Pemain asal Aceh ini telah menjadi salah satu idola The Jakmania.
Sumber: Persija Jakarta
Disadur dari: Bola.com/Zulfirdaus Harahap/Benediktus Gerendo Pradigdo
Published: 25 Mei 2020
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- TC Virtual Timnas Indonesia U-19, Beckham Putra Ingin Curi Perhatian Shin Tae-yong
- Evan Dimas dan Masakan sang Ibu saat Lebaran
- Kompetisi Liga 1 2020 Masih Belum Jelas, Persib Bandung Siapkan Dua Skenario
- Ketua PSSI Abaikan Kecaman FIFPro Terkait Pemotongan Gaji Pemain
- Hari Raya Idul Ftiri, Pemain Persib Diminta Jaga Asupan Makanan
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 15 Januari 2026 11:19 -
bolatainment 14 Januari 2026 11:31 -
bolatainment 8 Januari 2026 19:55 -
bolatainment 8 Januari 2026 02:55 -
bolatainment 1 Januari 2026 19:03 -
bolatainment 31 Desember 2025 23:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
