
Bola.net - Arsenal tampil dominan saat menghajar Real Madrid 3-0 di leg pertama perempat final Liga Champions. Laga berlangsung di Stadion Emirates, Rabu (9/4/2025) dini hari WIB.
Declan Rice mencetak dua gol cantik dari tendangan bebas. Mikel Merino melengkapi kemenangan dengan satu gol tambahan.
Real Madrid dan Arsenal sama-sama memiliki pemain yang terancam absen di leg kedua. Beberapa nama tercatat sudah mengoleksi dua kartu kuning.
Namun, nasib berbeda menimpa kedua tim. Madrid harus kehilangan Eduardo Camavinga, sementara Arsenal tak kehilangan satu pun pemain karena akumulasi.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Camavinga Absen, Ancelotti Pusing
Camavinga mendapatkan kartu kuning akibat pelanggaran terhadap Bukayo Saka. Ia kemudian menerima kartu kuning kedua di masa injury time.
Dengan demikian, gelandang Prancis itu dipastikan absen pada leg kedua di Santiago Bernabeu. Ini tentu jadi kerugian besar bagi Carlo Ancelotti.
Madrid sebelumnya juga memiliki enam pemain yang berada di ambang skorsing. Kini, mereka kehilangan salah satu yang paling krusial di lini tengah.



Kabar Baik untuk Arsenal
Arsenal mendapat angin segar dari regulasi UEFA. Tiga pemain mereka yang sebelumnya mengoleksi dua kartu kuning bermain disiplin sepanjang laga.
Gabriel Martinelli, Declan Rice, dan Jurrien Timber terhindar dari skorsing. Selain itu, kartu kuning tidak akan dibawa ke babak semifinal.
Menurut Pasal 63.04 Regulasi Liga Champions UEFA, semua kartu kuning akan hangus usai babak perempat final. “Mereka tidak dibawa ke semifinal,” bunyi aturan tersebut.
Kondisi Pemain dan Jadwal Arsenal Berikutnya
Meski menang besar, Arsenal tetap dihantui cedera. Bukayo Saka dan Declan Rice sempat mendapat perawatan dari fisioterapis di lapangan.
Keduanya ditarik keluar di akhir pertandingan. Belum ada kepastian soal kondisi mereka untuk laga selanjutnya.
Arsenal akan menghadapi Brentford di Premier League pada Sabtu malam. Arteta kemungkinan akan merotasi tim demi menjaga kebugaran ke Spanyol.
Sumber: Football London
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 11 Oktober 2025 04:32
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 04:23
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 04:14
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 04:04
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 03:55
-
Liga Inggris 11 Oktober 2025 03:41
HIGHLIGHT
- Selain Hugo Ekitike, 5 Selebrasi Pemain yang Beruj...
- 5 Pemain MU Paling Cepat Cetak 100 Gol, Bruno Fern...
- 10 Pemain Tercepat Raih 50 Gol Liga Champions: Haa...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...