
Bola.net - - Persija Jakarta sepertinya tak ingin gelar Liga 1 2018 yang diraih dengan susah payah melayang begitu saja musim depan. Oleh karena itu, manajemen tim langsung melakukan pembenahan terhadap fasilitas penting tim seperti lapangan latihan hingga bus.
Persija awalnya memiliki sebuah bus tim yang penuh branding Macan Kemayoran pada awal musim. Namun, bus yang didapatkan melalui sebuah kerja sama dengan produsen Persija Water itu, kini sudah tak ada di mess Persija yang terletak di kawasan Halim Perdanakusuma.
Namun, setelah fokus dengan pembangunan lapangan sepak bola untuk latihan Persija di kawasan Pancoran, manajemen klub ibu kota itu tengah mempersiapkan fasilitas lain. Direktur Utama Persija, Gede Widiade, menyebut bus untuk tim akan disediakan pada awal 2019.
"Bus tim," ujar Gede Widiade ketika ditanya oleh Bola.com mengenai fasilitas lain yang akan segera disediakan manajemen kepada Persija pada musim depan.
"Untuk bus ini, saya ingin mengucapkan terima kasih yang spesial untuk saudara saya, Mas Rafil. Saya sempat ingin membeli bus tapi tidak diizinkan karena Mas Rafil punya rencana sendiri untuk memberikan hadiah ulang tahun Persija yang ke-90 dan hadiah karena Persija sudah menjadi juara," lanjut Gede Widiade menjelaskan bus tim akan diberikan oleh Chief Operation Officer (COO) Persija, Rafil Perdana.
Mengenai kapan bus tersebut akan bisa digunakan oleh Macan Kemayoran, Gede Widiade menyebut saat ini pengerjaan atribut Persija di tubuh bus tersebut masih dilakukan.
"Sebenarnya kalau bisa kami tarik dari karoseri pada bulan ini akan lebih baik. Namun, ternyata belum bisa karena karena yang baru selesai baru pengerjaan body dan seat bus. Atribut Persija belum selesai, seperti stiker. Insya Allah pada 2019 sudah digunakan. Saya berterima kasih kepada Mas Rafil," ujarnya.
Namun, satu hal yang pasti saat ini Gede Widiade dan manajemen Persija tengah fokus dalam penyelesaian lapangan latihan Persija di Pancoran. Lapangan yang akan diberikan nama Pancoran Soccer Field itu merupakan perwujudan janji Gede Widiade yang pernah diungkap di awal kehadirannya di manajemen Persija, bahwa Macan Kemayoran harus berlatih di luar Halim Perdanakusuma satu kali dalam satu pekan.
"Insya allah tahun depan kami juga punya lapangan latihan, di mana itu merupakan janji saya waktu pertama kali datang. Persija harus berlatih satu kali dalam satu pekan di tengah kota untuk berinteraksi dengan pemain ke-12 dan pemain ke-13," ujar Gede Widiade yang memang menginginkan para pemainnya bisa berinteraksi dengan The Jakmania dan wartawan.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 15:59
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:17
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:35
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...