
Bola.net - Duel Persija Jakarta versus Persib Bandung punya makna tersendiri untuk pelatih Persija saat ini, Sudirman. Baginya, partai tersebut selalu diselimuti fanatisme suporter kedua tim.
Pendukung Persija dan Persib punya hubungan yang kurang harmonis. Perseteruan suporter kedua kubu seringkali memakan korban jiwa. Mereka juga kerap berperang kata-kata di dunia maya.
"Bagi saya makna Persija versus Persib ini adalah pertandingan yang penuh fanatisme, dan penuh gejolak di media sosial," ujar Sudirman.
Sudirman pun menekankan bahwa duel Persija versus Persib sedianya hanya pertarungan 90 menit di atas lapangan. Oleh sebab itu, sikap bersedia mengakui keunggulan lawan, dan menerima kekalahan sendiri harus diutamakan.
"Yang pasti pertandingan adalah pertandingan. Bagi saya sportivitas itu nomor satu," kata pelatih berkepala plontos ini.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Bentrok di Final Piala Menpora

Persija dan Persib akan bertemu di final Piala Menpora 2021. Partai ini bakal dimainkan dua leg untuk menentukan siapa juaranya.
Leg pertama akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (22/4). Sementara pertemuan keduanya di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4).
Sudirman pun tak menampik jika timnya maupun Persib sama-sama ingin juara. Namun, ia kembali menekankan bahwa sportifvitas adalah nomor satu.
"Keinginan menang kedua tim sangat besar. Jadi saya mendorong pemain saya untuk selalu menang dalam setiap pertandingan," tutur Sudirman.
"Tapi yang paling penting adalah sportifvitas di dalam lapangan. Itu yang intinya," imbuh pelatih yang sudah mengantungi lisensi A AFC ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Final Piala Menpora Leg 1 Persib Bandung vs Persija Jakarta 22 April 2021
- 3 Supersub Jagoan Persija Jakarta di Final Piala Menpora 2021
- Final Piala Menpora 2021: Adu Tajam Mesin Gol Persija vs Persib
- Final Piala Menpora 2021: 3 Supersub Persib Bandung untuk Kejutkan Persija
- Tekad Ezra Walian Sambut Duel Klasik Persib Kontra Persija
- Persib Bandung Tak Punya Persiapan Khusus Hadapi Persija
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:22
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478049/original/035383700_1768889559-000_346Y7L3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477922/original/001088200_1768885630-MV5BZWEyNTRmYjMtY2E3OC00OWRjLWFiZjgtNGYzNDY0NDk1YjkxXkEyXkFqcGc_._V1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
