
Bola.net - - Panitia pelaksana SEA Games 2017 membuat blunder dengan mencetak gambar bendera Indonesia secara terbalik. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi menceritakan bagaimana awal terungkapnya kesalahan fatal tersebut.
Saat ini, panpel SEA Games memang menjadi sorotan, khususnya dari masyarakat Indonesia. Hal tersebut tak lepas dari munculnya gambar bendera Merah Putih yang terbalik di buku panduan ajang tersebut.
Kesalahan fatal tersebut terdeteksi oleh Menpora. Saat itu, Imam sendiri turut menghadiri upacara pembukaan ajang tersebut di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu (19/8/2017).
"Ketika saya ada di tribun VVIP, di sana kemudian masing-masing diberi (paket souvenir) dan tentu saya harus buka. Ada topi, ada minum, ada snack, ada majalah, saya buka semuanya, souvenir spesial begini, baru kita kaget dan saya terus melihat," tutur Menpora.
"Di situlah kemudian kami mengerti bahwa warna yang sangat sederhana saja salah. Sementara bendera negara yang lain rumit itu benar," tambahnya.

Menpora kemudian mengaku tidak sempat untuk melayangkan protes secara langsung. Sebab saat itu kondisinya tidak memungkinkan untuk melakukan hal tersebut.
Namun, Imam menyatakan bahwa Indonesia sudah melayangkan nota protes melalui Kementerian Luar Negeri pimpinan Retno Marsudi. "Bu Menlu sudah melakukan nota protes." tandasnya.
Jangan Lewatkan!
Advertisement
Berita Terkait
-
Asia 17 Desember 2025 14:33Skandal Naturalisasi Berlanjut, FIFA Anulir Tiga Laga Timnas Malaysia Jadi Kalah WO 0-3
-
Voli 10 Desember 2025 16:21Hasil SEA Games 2025: Timnas Voli Putri Indonesia Menang 3-0 Lawan Malaysia
-
Voli 10 Desember 2025 14:42Hasil Cabor Voli SEA Games 2025: Megawati Pimpin Indonesia Sikat Malaysia 3-0
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07
MOST VIEWED
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
- BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
- Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

