
Bola.net - 16 dari 18 klub sudah menentukan homebase untuk mengarungi lanjutan Shopee Liga 1 2020. Sementara sisanya belum diketahui akan berkandang di mana.
Padahal, kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air itu akan kick off beberapa pekan lagi. Tepatnya pada 1 Oktober mendatang.
"Saat ini tinggal dua klub yang belum menentukan markas yaitu Persebaya Surabaya dan Barito Putera," ujar Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, di Kantor LIB, Jakarta, Jumat (14/8).
Teraktual, LIB menerima pengajuan dari Persita Tangerang. Tim berjuluk Laskar Cisadane itu memilih Stadion Sport Center, Tangerang.
"Persita sudah mengirimkan surat dan mereka akan tetap berkandang di Tangerang," ucap Akhmad.
Sebelumnya, Persipura Jayapura juga telah memilih untuk berhomebase di Malang. Tapi, belum diketahui stadion mana yang akan dipakai lantaran di kota tersebut ada dua venue yaitu Kanjuruhan, dan Gajayana.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Daftar 16 Tim + Stadion
1. Persik Kediri - Stadion Brawijaya, Kediri
2. PSIS Semarang - Stadion Citarum, Semarang
3. Persib Bandung - Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung
4. Madura United - Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan
5. Arema FC - Stadion Kanjuruhan, Malang
6. Persiraja Banda Aceh - Stadion Maguwoharjo, Sleman
7. PSS Sleman - Stadion Maguwoharjo, Sleman
8. Borneo FC - Stadion Maguwoharjo, Sleman
9. Bhayangkara FC - Stadion PTIK, Jakarta
10. Persija Jakarta - Stadion Sultan Agung, Bantul
11. Bali United - Stadion Sultan Agung, Bantul
12. PSM Makassar - Stadion Sultan Agung, Bantul
13. Persela Lamongan - Stadion Surajaya, Lamongan
14. Persikabo - Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor
15. Persipura Jayapura - Malang (stadion masih tentatif)
16. Persita Tangerang - Stadion Sports Centre, Tangerang
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
