Sikap Berseberangan Diego Michiels tentang Kuota 8 Pemain Asing: Mohon Maaf Kawan-Kawan Liga 1, demi Kualitas Naik

Bola.net - Kapten Borneo FC, Diego Michiels turut mem-posting gerakan "Ini Sepak Bola Indonesia". Pemain naturalisasi kelahiran Belanda itu mengunggahnya di Instagramnya, @diegomichiels24 pada Jumat (7/6/2024) malam WIB.
Kampanye itu disinyalir berkaitan dengan penambahan kuota pemain asing di Liga 1 musim depan. Yaitu dari enam pemain ke delapan pemain asing.
Namun, caption Diego Michiels berbeda dibanding pemain Liga 1 lainnya. Bek berusia 33 tahun ini tidak menuliskan "pertanyaan untuk kita semua, apakah ini kompetisi sepak bola Indonesia?".
Namun, Diego Michiels punya pandangan sendiri. Mantan pemain Timnas Indonesia ini setuju dengan penambahan kuota pemain asing.
Demi Kualitas Naik
"Mohon maaf kawan-kawan di Liga 1 semua. Tapi saya setuju kalau ditambah kuota pemain asing," ujar Diego Michiels.
"Demi kualitas liga naik, demi kualitas di latihan naik, demi kualitas kita diri sendiri naik, dan demi mental naik FC. Maaf, maaf," katanya menambahkan.
Sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah menetapkan kick-off BRI Liga 1 untuk musim depan. Kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air itu akan dimulai pada 2 Agustus 2024.
Pemain Asing 6+2
Selain itu, LIB juga sudah menentukan kuota pemain asing untuk BRI Liga 1 musim depan. Jumlah pemain impor menjadi delapan.
Rinciannya enam pemain asing bebas dan dua pemain asing Asia. Total legiun impor bertambah dari lima pemain asing bebas dan satu pemain asing Asia.
Dari delapan pemain asing itu, yang boleh bermain adalah lima pemain asing bebas dan satu pemain asing Asia. Dua pemain asing lainnya bisa masuk Daftar Susunan Pemain (DSP) dan tampil untuk menggantikan pemain asing lainnya.
Postingan Diego Michiels
View this post on Instagram
(Fitri Apriani/Bola.net)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Januari 2026 18:32
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
