
Bola.net - Eks striker Liverpool Peter Crouch menilai performa The Reds menjadi kacau, khususnya di lini serang, karena tak ada keseimbangan yang tepat dalam tim tersebut saat ini.
Liverpool menjamu Manchester United di pekan ke-18 Premier League 2020-21, Minggu (17/01/2021) malam WIB. The Reds ternyata tak mampu meraih poin penuh.
Mereka cuma bisa bermain imbang 0-0. Hasil itu membuat Liverpool gagal mencetak gol dalam tiga laga beruntun di liga.
Liverpool akhirnya terpaksa turun peringkat. Mereka terdepak ke posisi empat sementara MU Masih betah di puncak klasemen.
Keseimbangan Liverpool Kacau
Hasil duel Liverpool lawan Manchester United tersebut membuat Peter Crouch merasa cukup prihatin. Ia lantas bisa melihat apa yang salah dari penampilan tim asuhan Jurgen Klopp tersebut.
Ia mengatakan performa Liverpool terkena imbas dari absennya para pemain di sektor bek tengah. Hal itu kemudian berujung pada hilangnya keseimbangan di lini tengah karena para pemain yang biasanya bermain di sektor itu dipindah ke belakang.
“Keseimbangan tim saat ini salah," cetusnya pada Daily Mail.
“Mereka telah kehilangan energi dari Jordan Henderson dan Fabinho di lini tengah dan itu telah menghentikan Trent Alexander-Arnold dan Andrew Robertson menyerang sebebas yang mereka lakukan dalam dua musim terakhir," bebernya.
Alarm Bagi Liverpool
Peter Crouch terutama merasa prihatin dengan lini serang Liverpool. Khususnya saat melihat penampilan seorang Roberto Firmino.
“Itu adalah tontonan yang sulit pada hari Minggu tetapi yang membuat saya khawatir adalah betapa borosnya Roberto Firmino di depan gawang," ujarnya.
“Saya pikir ia sudah kembali mendapat sentuhannya ketika ia bersinar di Crystal Palace bulan lalu, tapi itu tidak terjadi padanya - atau timnya,” seru Crouch.
Usai melawan Manchester United, Liverpool akan berhadapan dengan Burnley di pentas Premier League. Setelah itu Roberto Firmino dkk akan berduel lawan MU lagi, kali ini di pentas FA Cup.
(Daily Mail)
Berita Liverpool Lainnya:
- Gotong Royong, Solusi Jitu untuk Atasi Masalah Paceklik Gol Liverpool
- Victor Lindelof, Disepelekan Fans Manchester United, Jadi Pahlawan di Atas Lapangan
- Apakah Salah Akan Tinggalkan Liverpool dan Pindah ke Madrid Atau Barcelona? Ini Penerawangan Carra
- Liverpool Imbang Lawan Man United, Salah Dkk Dianggap Nggak Ada Ngeri-ngerinya
- Liverpool Ditahan Manchester United, Jurgen Klopp: Yang Penting Masih Empat Besar!
- Liverpool vs Manchester United, Roy Keane Acungi Jempol Pertahanan Setan Merah
- Imbang Lawan Liverpool, Taktik Manchester United Kena Sentil
- Ditahan Manchester United, Lini Serang Liverpool Jadi Sorotan
- Mengenang Kata-kata Sir Alex Ferguson Soal Liverpool Ketika Masih di MU
- Roy Keane Kritik Performa Marcus Rashford dan Bruno Fernandes
- Empat Hal yang Mungkin Anda Lewatkan di Laga Liverpool vs Manchester United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 02:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15 -
Liga Champions 20 Januari 2026 00:45 -
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
- Punya Aura yang Sama Dengan Sir Alex, Man United Disarankan Rekrut Pelatih yang Pernah Berjaya di Barcelona Ini
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

