
Bola.net - David Beckham mengungkapkan bahwa Manchester United sempat akan menjualnya ke Barcelona akan tetapi ia menolak transfer itu karena ia hanya ingin bermain di Real Madrid.
Beckham adalah pemain didikan akademi Setan Merah angkatan 92. Ia kemudian berkembang menjadi pilar penting United di bawah asuhan Sir Alex Ferguson.
Akan tetapi pada satu titik, hubungan Beckham dengan Ferguson memburuk. Bahkan manajer asal Skotlandia itu sempat membuat pelipis kiri suami Victoria itu terluka setelah terkena sepatu yang ditendang sang manajer.
Beckham akhirnya hengkang dari United ke Madrid pada tahun 2003 silam. Saat itu Los Blancos membelinya dengan bandrol sekitar 37 juta euro.
Nyaris ke Barcelona
Namun David Beckham ternyata nyaris saja memperkuat Barcelona waktu itu. Dikatakannya, manajemen Manchester United saat itu diam-diam menegosiasikan penjualannya ke klub Catalan tersebut.
Beckham pun mengaku ia terkejut ketika mendengar kabar itu dari seorang rekannya. Ia pun langsung membantah kabar tersebut.
“Saya telah mendengar desas-desus bahwa saya mungkin akan dijual. Saya sedang berlibur di Amerika Serikat bersama Victoria dan salah satu teman saya menelepon dan memberi tahu saya di Sky Sports bahwa United telah menyetujui persyaratan dengan Barcelona," ungkapnya pada BBC.
"Saya mengatakan kepadanya, 'itu tidak benar. Saya tidak tahu apa-apa tentang itu'," sambung Beckham.
Berontak
David Beckham kemudian mengaku ia langsung memberontak. Ia mengutus agennya untuk membatalkan transfernya ke Barcelona.
Ia juga meminta agennya agar mengurus transfernya ke Real Madrid. Sang agen ternyata bisa melakukan tugasnya dengan brilian.
“Saya kemudian terbang kembali ke London. Saya mencoba berbicara dengan Peter Kenyon dan juga manajer, tetapi mereka berkata 'tidak'. Saya mengatakan kepada mereka bahwa saya perlu memahami apa yang sedang terjadi dan mereka mengakui kesepakatan telah disepakati dengan Barcelona," ungkapnya.
“Saat itulah saya berbicara dengan agen saya dan berkata, 'Jika saya akan pindah, saya akan pindah ke Madrid'. Dalam satu hari saya duduk dengan Presiden Real Madrid, Florentino Perez, dan kami menyetujui kesepakatan,” pungkasnya.
David Beckham bermain di Real Madrid hingga tahun 2007. Selama bermain di Spanyol, ia membantu mereka memenangi dua gelar juara saja yakni La Liga 2006-07 dan Supercopa de Espana 2003.
(bbc)
Baca Juga:
- Tribute Emosional David Beckham untuk Kobe Bryant
- Rapor Tujuh Pemain Inggris yang Diimpor ke Serie A di Abad ke-21
- Umpan Trent Alexander-Arnold Sama Hebatnya dengan David Beckham dan Steven Gerrard
- Dua Legenda Ini buat Marcus Rashford Mantap Membela Manchester United
- Chris Smaldini Samai Rekor David Beckham di Serie A
- Video: Bruno Matos Cetak Gol Indah Ala David Beckham
- Coba Jadi Aktor, Para Pemain Bola Top Ini Justru Gagal Total
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 22:05Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
-
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 21:28Barcelona Dapat Pukulan Berat, Raphinha Dipastikan Absen di El Clasico
-
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 21:15Lamine Yamal Panaskan El Clasico: Sebut Real Madrid Sebagai Maling!
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 22:05 -
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 21:41 -
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 21:34 -
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 21:28 -
Liga Italia 24 Oktober 2025 21:24 -
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 21:15
MOST VIEWED
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
- Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
- Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
- Guardiola Sebut Bintang Baru Man City Ini Salah Satu Talenta Terhebat yang Pernah Dilihatnya, Siapa Dia?
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391433/original/085472300_1761317482-Pajero_dikawal_Patwal_terobos_jalur_Transjakarta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391389/original/040085800_1761313361-Penyebab_macet_di_Tol_Dalam_Kota.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391351/original/011473200_1761310195-Mahasiswa_menyamar_jadi_perempuan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391250/original/061422400_1761304006-WhatsApp_Image_2025-10-23_at_15.59.06.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391288/original/011449000_1761306223-Bupati_Kepulauan_Talaud_Welly_Titah.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391265/original/017056900_1761304795-Kondisi_SDN_Gunungbatu_Sukabumi.jpg)

