
Bola.net - Penyerang Hellas Verona, Gift Orban, terpilih sebagai Man of the Match di pertandingan melawan Juventus, Sabtu (20/09/2025).
Verona menjamu Juventus di giornata empat Serie A 2025/2026. Pertandingan yang dilangsungkan di Stadio Marantonio Bentegodi itu berlangsung alot.
Juventus bisa unggul lebih dahulu melalui aksi individu Francisco Conceicao. Akan tetapi Verona bisa menyamakan skor melalui Orban.
Pada akhirnya tak ada pemenang di laga ini. Duel Verona vs Juventus ini berakhir imbang 1-1.
Man of the Match: Gift Orban
Gift Orban dipercaya menjadi starter di lini serang Hellas Verona di pertandingan melawan Juventus ini. Ia dipasangkan dengan Giovane Nascimento.
Penampilan Orban sungguh merepotkan Juventus. Ia melepas sejumlah tembakan ke gawang Juve meski hanya sedikit yang tepat ke sasaran.
Orban juga menciptakan peluang untuk rekan-rekannya. Ia kemudian menjadi pemain yang menyelamatkan Verona dari kekalahan melawan Juventus.
Orban akhirnya mendapat penghargaan spesial. Akun resmi X Serie A menunjuknya sebagai Pemain Terbaik alias Man of the Match.
Statistik Orban
Dari laman Fotmob, Gift Orban mencatatkan delapan pertandingan di sepanjang pertandingan Verona vs Juventus ini. Tiga di antaranya tepat sasaran dan satu berbuah gol.
14 operan ia catatkan di pertandingan ini. Tujuh di antaranya sampai ke target yang dituju dan satu di antaranya berbuah peluang.
Satu umpan panjang dilepaskan oleh Orban, namun bolanya tak sampai ke sasaran. Ia juga mencatatkan satu tekel sukses di lag aini.
Selain itu ia juga berhasil melakukan satu intersep. Lima ball recoveries juga sukses dicatatkannya.
11 duel perebutan bola dilakoni Orban. Namun hanya tiga saja yang sukses dimenangkannya.
Klasemen Liga Italia
(Serie A X/Fotmob)
Baca Juga:
- Bekal Matias Soule Hadapi Panasnya Derby della Capitale: Belajar dari Tiga Guru Hebat!
- Hasil Udinese vs AC Milan: Milan Menang Besar, Brace Pulisic Bungkam Publik Udine
- Igor Tudor Ngamuk, Sebut Wasit di Laga Verona vs Juventus 'Aib' dan Memalukan
- Juventus yang Kelelahan
- Krisis Mini AC Milan: Allegri Disanksi, Leao Cedera, Asisten Pelatih Ungkap Alasan Pulisic Jadi Starter Dadakan
- Hasil Pertandingan Hellas Verona vs Juventus: VAR Beraksi, Bianconeri Pulang dengan Satu Poin
- Satu-satunya 'Dosa' Dusan Vlahovic di Juventus: Gajinya Ketinggian!
Advertisement
Berita Terkait
-
Amerika Latin 13 November 2025 23:10 -
Liga Spanyol 13 November 2025 22:16 -
Liga Italia 13 November 2025 22:11AC Milan dan AS Roma: 2 Calon Peraih Scudetto Tanpa Ujung Tombak yang Tajam
-
Liga Italia 13 November 2025 21:22Leao dan Pulisic: Duet yang Akhirnya Siap Menyala di Derby Milan
-
Liga Italia 13 November 2025 20:08
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 13 November 2025 23:10 -
Liga Spanyol 13 November 2025 22:16 -
Liga Italia 13 November 2025 22:11 -
Liga Italia 13 November 2025 21:22 -
Liga Italia 13 November 2025 20:08 -
Olahraga Lain-Lain 13 November 2025 19:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5211390/original/029909400_1746569692-000_44PW7FK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5411025/original/065241200_1762988859-IMG-20251113-WA0013.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5412244/original/067079000_1763047669-IMG_2221.jpeg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5340198/original/085228300_1757153937-20250904AA_Timnas_Indonessia_Vs_China_Taipei-011__1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4560536/original/041507400_1693620614-20230902-Partai-Gerindra-Tanggapi-Koalisi-Nasdem-PKB-Tallo-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5412229/original/018457300_1763043709-IMG_2017.jpeg)

