
Bola.net - Manchester United dipaksa bersikap legawa menerima kekalahan dengan skor telak 0-5 dari Liverpool dalam partai pekan kesembilan Premier League 2021/2022 yang digelar di Old Trafford, Minggu (24/10/2021).
Mohamed Salah menjadi bintang kemenangan Liverpool dengan mencetak tiga gol alias hat-trick. Dua gol lainnya diciptakan oleh Naby Keita dan Diogo Jota.
Berkat hasil ini, Liverpool berhak kembali ke peringkat dua klasemen sementara dengan perolehan poin 21, sedangkan Manchester Unggul turun ke peringkat tujuh dengan poin 14.
Berikut galeri pertandingan Manchester United vs Liverpool pada partai pekan kesembilan Premier League 2021/2022.

Laga baru berjalan lima menit, Liverpool sudah berhasil membuka keunggulan lewat gol Keita. Berawal dari assist Mohamed Salah, Keita yang berdiri bebas dengan dingin sukses menaklukkan David De Gea.

Keunggulan Liverpool bertambah menjadi 2-0 pada menit ke-13, kali ini berkat aksi Jota yang mampu mencocor umpan silang dari Trent Alexander-Arnold. Tuan rumah pun semakin tertekan.

Liverpool mendapat pukulan telak usai unggul dua gol ketika James Milner tak bisa melanjutkan pertandingan karena cedera hamstring. Ia pun digantikan Curtis Jones pada menit ke-27.

MU berupaya meningkatkan agresi. Sayang, beberapa peluang yang tercipta termasuk lewat aksi Cristiano Ronaldo masih belum membuahkan hasil. Luke Shaw hingga Marcus Rashford pun sempat berpeluang memperkecil ketinggalan. Namun, tak ada yang bisa memaksa Alisson memungut bola dari gawangnya sendiri.

Alih-alih mengejar ketinggalan, Manchester United justru semakin terpuruk ketika Salah membobol gawang De Gea pada menit ke-38.

Salah kemudian mencetak gol lagi di akhir babak pertama. Keunggulan 4-0 Liverpool pun bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Ole Gunnar Solskjaer menurunkan Paul Pogba untuk menggantikan Mason Greenwood. Sayang, perubahan ini ternyata tak membuahkan hasil. Bahkan, Liverpool justru menambah gol lewat Salah pada menit ke-50 sekaligus melengkapi penampilannya dengan hat-trick.

Hanya dua menit berselang, Ronaldo sempat membobol gawang Alisson. Namun, wasit menganulir gol ini usai meninjau VAR. Dalam tayangan ulang terlihat bahwa Ronaldo lebih dulu offside.

Penderitaan Manchester United semakin bertambah ketika Pogba mendapat kartu merah pada menit ke-60. VAR memperlihatkan bahwa gelandang asal Prancis itu melakukan tekel berbahaya terhadap Keita yang membuatnya tak bisa melanjutkan laga.

Unggul jumlah pemain, Liverpool mendapat sejumlah peluang untuk menambah derita Manchester United. Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta hingga laga usai.
Sumber foto: AP Photo
Baca Juga:
- Bantai Manchester United 5-0, Klopp Memuji Lini Depan Liverpool yang Kejam
- Antonio Conte, Bukan Sosok yang Tepat untuk Gantikan Ole Gunnar Solskjaer di MU
- Manchester United Dipermak Liverpool, Luke Shaw Pasang Badan Buat Solskjaer
- MU Dibantai 0-5, Solskjaer: Liverpool Kejam, Sangat Kejam!
- 9 Fakta Menarik Usai Laga MU vs Liverpool: 7 Kartu, Kekalahan Terburuk Setan Merah
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
