
Bola.net - - Dalam MotoGP Argentina akhir pekan lalu, Andrea Dovizioso tak mendapat kesempatan bertarung wheel-to-wheel dengan Marc Marquez seperti biasa, namun rider Ducati Corse ini menjadi salah satu rider yang dilewati Marquez dalam usahanya kembali ke papan atas usai dijatuhi ride through penalty.
Marquez memang melakukan serangkaian manuver agresif kepada beberapa rider, di antaranya Aleix Espargaro, Takaaki Nakagami, Franco Morbidelli dan yang paling menggemparkan, Valentino Rossi. Dovizioso sendiri tersalip pada Lap 19, saat Marquez merebut posisi 8 darinya. Rider Italia ini pun menjadi saksi saat Marquez menabrak Rossi hingga terjatuh.
"Hari ini Marc berperilaku buruk. Jika di sesi latihan Anda terbukti lebih cepat satu detik dalam kondisi apa pun, harusnya 'kan mudah membawa pulang hasil baik. Ia melakukan banyak kesalahan ia melakukan banyak hal yang harusnya tak ia lakukan. Ia bakal susah keluar dari paddock mengingat orang Argentina gampang 'panas'!" ujar Dovizioso kepada GPOne.
Meski begitu, DesmoDovi ogah buang-buang waktu berkomentar soal insiden Marquez dan para rivalnya di Argentina. Runner up tahun lalu ini pun mengaku lebih baik menjalani introspeksi diri, mengingat Ducati sangat kesulitan di Argentina dan dirinya sendiri hanya mampu finis keenam.
"Benteng Marc runtuh hari ini. Setiap orang punya karakter masing-masing. Ada rider yang lebih kuat di beberapa area, tapi juga punya kelemahan. Jelas kami harus melihat diri sendiri, tugas kami adalah meraih hasil baik demi gelar. Pertunjukan macam ini memang tidaklah bagus, tapi kami harus tetap berpikir positif," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 22 Januari 2026 16:53Waduh! Jorge Martin Terancam Absen Lagi dari Tes Pramusim MotoGP Sepang 2026
-
Otomotif 22 Januari 2026 12:43Balapan Pakai 2 Desain Berbeda, Ini 6 Potret Livery Trackhouse Racing di MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 23 Januari 2026 07:09 -
Liga Eropa UEFA 23 Januari 2026 07:01 -
Liga Champions 23 Januari 2026 04:59 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 04:15 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 04:09 -
Liga Champions 23 Januari 2026 03:29
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481371/original/037143900_1769091608-Presiden_Prabowo_Subianto_di_WEF-3.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481376/original/075507400_1769092696-WhatsApp_Image_2026-01-22_at_21.15.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5212278/original/085926800_1746607936-Inter_Milan_vs_Barcelona-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478810/original/094393800_1768927580-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5456859/original/027443500_1766978470-Bahlil_Lahadalia.jpeg)

