
Bola.net - Penyerang Liverpool Roberto Firmino mengaku ia kehabisan kata-kata untuk bisa menggambarkan kehebatan kompatriotnya di timnas Brasil, Neymar.
Firmino dan Neymar baru saja bermain membela Brasil melawan Bolivia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022. Skuat Samba kala itu menang telak 5-0.
Neymar tampil apik di laga tersebut meski tak mencetak gol. Ia memberikan dua assist bagi rekan-rekannya.
Pemain PSG itu sangat terlibat dalam permainan. Ia mencatatkan 109 sentuhan pada bola di sepanjang laga dan 18 dribel sukses!
Firmino Kehabisan Kata-kata untuk Neymar
Penampilan Neymar di laga Brasil vs Bolivia itu mengundang decak kagum Roberto Firmino. Meski demikian, pemain 29 tahun tersebut mengaku ia kehabisan kata-kata untuk bisa menggambarkan kehebatan kompatriotnya tersebut.
"Pemain luar biasa lainnya. Ia tampil brilian melawan Bolivia," bukanya tentang pemain berusia 28 tahun itu pada situs resmi FIFA.
“Ia sering mundur untuk melakukan banyak hal dan dia melakukan hal-hal menakjubkan dengan bola," sambungnya.
"Tidak ada kata untuk menggambarkan Neymar," seru Firmino.
Alisson Nomor 1
Di Liverpool, Roberto Firmino bermain bareng dengan Alisson Becker. Alisson juga merupakan kiper utama timnas Brasil.
Firmino mengakui bahwa Alisson memang kiper yang luar biasa. Jadi ia pun tak heran jika banyak orang yang menyebutnya sebagai kiper terbaik di dunia saat ini.
"Bagi saya, ia yang nomor satu. Saya tidak hanya mengatakan itu karena ia rekan satu tim saya. Hal-hal yang ia lakukan di lapangan luar biasa. Ia sudah melakukan pekerjaan yang bagus untuk Selecao," pujinya.
"Dan di luar lapangan, ia pria yang sensasional. Ia orang yang hebat, teman yang baik, seseorang yang cocok dengan saya dengan sangat baik," tandas Firmino.
Roberto Firmino sendiri tampil apik saat membela Brasil melawan Bolivia. Saat Neymar mengemas dua assist, ia mencatatkan dua gol. Sementara itu Alisson Becker saat ini harus menepi dahulu karena mengalami cedera.
(FIFA)
Baca Juga:
- Fenomenal dan Memiliki Kekuatan Magis, Seperti Itu Coutinho di Mata Firmino
- Trofi Liga Champions dan Premier League Cek, Sekarang Firmino Incar Piala Dunia
- Mimpi Besar Firmino Bersama Brasil: Bisa Ikuti Jejak Ronaldo
- Firmino Mulai Pelit Gol, Kenapa Legenda Liverpool Ini tak Khawatir?
- Ada Ronaldo dan Firmino, Haaland Ungkap Tujuh Striker yang Lebih Baik Darinya Saat Ini
- Terbaik dan Terburuk Aston Villa vs Liverpool: Dari Firmino Hingga Ollie Watkins
- Waduh, Ternyata Kepa Blunder Gara-Gara Dengarkan 'Bisikan Setan' Roberto Firmino
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Oktober 2025 09:56
-
piala dunia 17 Oktober 2025 04:19
-
piala dunia 16 Oktober 2025 14:28
-
piala dunia 16 Oktober 2025 10:58
-
piala dunia 16 Oktober 2025 10:46
-
piala dunia 16 Oktober 2025 10:39
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...