Karanka: Madrid Tak Takut Didekati Barca

Karanka: Madrid Tak Takut Didekati Barca
Madrid mencoba bersikap tenang. © AFP
Bola.net - Jarak antara Real Madrid dan Barcelona kian menipis. Aitor Karanka mengungkapkan bahwa timnya tak merasa gelisah.

Los Blancos sebelumnya berhasil unggul 10 poin atas Barca namun Barca akhirnya berhasil memperkecil jarak mereka menjadi hanya 4 poin. Hal ini terjadi setelah Madrid memperoleh tiga kali hasil imbang pada lima pertandingan terakhir mereka. Asisten pelatih Madrid, Karanka menyatakan bahwa Madrid tetap bermain dengan tenang.

"Kami tak takut atau mengalami keraguan," ujar Karanka.

"Kami masih bersikap tenang. Tak ada kelelahan. Para pemain bermain dengan hebat dan berkonsentrasi ke pertandingan. Kami harus terus menang."

"Pertandingan yang tersisa makin sedikit dan setiap poin akan makin menentukan namun kami tengah bekerja keras."

"Kami bermain untuk meraih kemenangan."
 (gl/Rev)

Berita Terkait