
Bola.net - Raksasa La Liga Real Madrid dikabarkan mulai tancap gas dalam perburuan penyerang milik Nice, Amine Gouiri.
Musim panas 2022 ini, Madrid mencoba mendatangkan penyerang baru. Mereka sebenarnya ingin memboyong bintang PSG, Kylian Mbappe.
Pemain asal Prancis itu sendiri kabarnya siap merapat ke Madrid. Akan tetapi karena tekanan dari berbagai pihak, Mbappe akhirnya memutuskan bertahan di PSG.
Madrid pun gigit jari. Apalagi setelah Erling Haaland cabut ke Manchester City.
Madrid Butuh Pelapis Benzema
Real Madrid saat ini mengandalkan Karim Benzema. Namun Benzema sudah uzur untuk ukuran pemain sepak bola.
Ia juga memang masih gacor. Namun jelas ia tak bisa bermain sepanjang musim.
Jadi Madrid butuh pelapis Benzema. Saat ini hanya ada Rodrygo dan Mariano Diaz.
Nama terakhir diprediksi bakal cabut dari Madrid. Ia bisa jadi menyusul Luka Jovic dan Borja Mayoral.
Madrid Tancap Gas Dalam Perburuan Gouiri
Real Madrid pun santer dikabarkan mencari penyerang baru sebelum bursa transfer musim panas 2022 ini ditutup. Salah satu pemain yang dikabarkan dibidik oleh Madrid adalah Amine Gouiri.
Kabar ini dilansir oleh Sport. Laporan itu menyebut kans Madrid memboyong pemain Prancis itu terbuka cukup lebar.
Pasalnya kontraknya di Nice tersisa dua tahun lagi. Sekarang klub tersebut hanya punya dua pilihan; memberikan kontrak baru atau menjualnya.
Di saat Nice belum memberikan keputusan, laporan itu menyebut bahwa Madrid tancap gas dan sudah menggelar pembicaraan dengan klub Prancis tersebut. Saat ini mereka disebut sedang membahas dua opsi.
Madrid disebut bisa memboyongnya pada musim panas ini, atau membiarkannya bermain di Nice semusim lagi. Tentunya dengan status pinjaman.
Keinginan Nice vs Madrid
Nice sendiri disebut terbuka untuk mengambil opsi yang terakhir. Mereka kemudian akan siap melegonya dengan harga 40 juta euro.
Tapi di sisi lain, Madrid siap memboyongnya pada musim panas 2022 ini. Tapi dengan demikian mereka harus mengeluarkan uang lebih banyak.
Selain Amine Gouiri, Madrid juga dikaitkan dengan beberapa nama penyerang lain. Sebut saja Benjamin Sesko dan Timo Werner.
Jadwal Pertandingan Real Madrid
Berikut jadwal pertandingan Real Madrid selanjutnya:
Pertandingan: Real Madrid vs Eintracht Frankfurt
Stadion: Helsinki Olympic Stadium
Hari: Kamis, 11 Agustus 2022
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen La Liga
(Sport)
Jangan Lewatkan:
- Skuat AC Milan Belum Lengkap, Maldini dan Massara Masih Harus Kerja Keras Lagi
- Sanches Tertikung, AC Milan Impor Gelandang Baru dari Inggris?
- Callum Hudson-Odoi Bakal Cabut dari Chelsea?
- Setelah De Jong, Pemain Barcelona Ini Juga Tolak Manchester United
- Resmi! Bukan ke City, Cucurella Akhirnya Merapat ke Chelsea
- Guardiola Akui Bernardo Silva Masih Berpeluang Pindah ke Barcelona
- Berkat Cucurella, Barcelona Kini Bakal Segera Angkut Alonso
- Gawat! Gerard Pique Ogah Turunkan Gaji, Barcelona Tidak Bisa Daftarkan Raphinha dan Lewandowski
- Blunder MU: Bisa Datangkan Benjamin Sesko 3 Juta Euro Saja, Sekarang Harus Bayar 20 Kali Lipat
- Barcelona Datangkan Banyak Pemain Baru, Tapi Justru Pangkas Gaji Dua Pemain Setia
- Kecewa Berat, Dean Henderson Ogah Balik ke Manchester United?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 10:45 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:33 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:25 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:17 -
Liga Inggris 22 Januari 2026 10:08 -
Bulu Tangkis 22 Januari 2026 10:03
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480231/original/077366700_1769050197-Screenshot_2026-01-22_094022.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480041/original/022842900_1769010030-upload_a6250f48a508caeb501e297bc1ec5165_8a470f0d-b989-48d9-b381-1ccb0baf2357.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480209/original/055827300_1769049427-53be1b51-4a07-4337-a7d7-3ea2480321b2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1450885/original/093154300_1483085823-20161230-Malam-Tahun-Baru-Jakarta-Transjakarta-YR4.jpg)

