
Bola.net - Evan Dimas Darmono merasa kehilangan dengan meninggalnya mantan pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl. Pemain Persija Jakarta ini mengatakan, Riedl merupakan juru taktik yang hebat.
Evan mengaku terkejut dengan kabar meninggalnya Riedl. Pelatih asal Austria itu mengembuskan napas terakhir pada Senin (7/9/2020) kemarin, pada usia 70 tahun.
"Memang kita sudah lama enggak dengar berita beliau. Terus sekarang tiba-tiba ada kabar meninggal," ujar Evan.
Pemain yang bermain di posisi gelandang ini masuk skuad Timnas Indonesia besutan Riedl untuk Piala AFF 2014 dan 2016. Menurutnya, kedisiplinan dan ketegasan menjadi ciri khas Riedl.
Maka dari itu, Evan menjadi sangat sedih mendengar kabar meninggalnya Riedl. Ia pun mengucapkan duka cita mendalam kepada keluarga dan semua orang terdekat yang ditinggalkan almarhum.
"Semoga amal beliau di dunia diterima di sisi Tuhan dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," kata Evan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Dijaga Riedl
Soal pengalaman dilatih Riedl, Evan mengatakan yang tidak terlupakan adalah kata-kata bahwa sebagai pemain muda tidak perlu merasa gentar. Ketika itu pada 2014, ia memang menjadi yang sangat hijau di tengah para pemain senior.
"Almarhum ketika itu bilang sama saya, sebagai pemain muda enggak usah takut. Walaupun banyak pemain senior, tapi beliau akan menjaga saya," tutur Evan.
Namun, syarat dari Riedl adalah Evan harus bekerja keras. Sebab tanpa itu, siapapun pemain akan tersingkir.
"Beliau bilang saya pemain bertalenta, tapi kalau tidak bekerja keras, maka akan kalah dari orang yang kerja keras," imbuhnya.
Lantas, moment apa yang paling berkesan selama dilatih Riedl?
"Saya pikir berkesan semua ya bagi saya, karena waktu 2014 saya paling muda, terus 2016 kita bisa sampai runner up Piala AFF," tutup Evan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:14 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:01 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 07:46 -
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:07 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:00 -
tim nasional 18 Januari 2026 16:04 -
tim nasional 18 Januari 2026 07:30
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
