
Bola.net - - Pelatih tim nasional (timnas) U-22 Indonesia, Luis Milla mengaku bangga dengan perjuangan gigih yang ditunjukkan pasukannya saat melawan Vietnam. Milla juga senang anak-anak asuhnya bisa bermain dengan konsisten di sepanjang laga.
Laga berat harus dijalani timnas U-22 saat bermain melawan Vietnam pada laga keempat grup B SEA Games 2017 di Selayang Municipal Council Stadium, Malaysia, Selasa (22/8/2017). Pada pertandingan tersebut, Hansamu Yama dan kawan-kawan banyak tertekan di sepanjang laga sebelum akhirnya bermain imbang, 0-0.
Vietnam bermain lebih bagus daripada timnas U-22 dan mendapat sejumlah peluang untuk mencetak gol. Pasukan Garuda Muda sendiri kesulitan untuk bisa mengancam pertahanan tim asuhan Nguyen Huu Thang tersebut.
"Saya sangat bangga dengan pemain saya karena dengan 10 pemain bisa tahan Vietnam. Saya juga senang dengan pemain saya, dengan bola atau tanpa bola mereka selalu konsisten. Mereka patut mendapatkan hasil imbang ini," ujar Milla.
Timnas U-22 sendiri bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-63. Sebab, Hanif Sjahbandi mendapatkan dua kartu kuning setelah melakukan tekel keras dan menyikut salah satu pemain lawan.
Hasil imbang ini membuat Indonesia turun ke peringkat tiga klasemen sementara grup B dengan poin delapan. Sementara Vietnam ada di posisi pertama dengan poin 10 diikuti oleh Thailand di posisi kedua dengan koleksi angka yang sama.
Di laga berikutnya, timnas U-22 akan berhadapan dengan Kamboja pada 24 Agustus 2017. Pada pertandingan tersebut, skuat Garuda Muda wajib menang agar bisa membuka peluang lolos ke babak berikutnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 20 Oktober 2025 15:28
Indra Sjafri Sudah Dapatkan 21 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...