
Bola.net - - Timnas Indonesia U-19 berhasil menang besar dalam pertandingan matchday kedua Grup B Piala AFF U-18. Bertanding melawan Filipina, Indonesia berhasil meraih kemenangan super telak 9-0.
Indonesia tak butuh waktu lama untuk menjebol gawang lawan. Pada menit kesembilan, Feby Eka Putra sudah mengoyak gawang Filipina yang dikawal oleh Kammeraad. Egy Maulana Vikry menambah dua gol, masing-masing pada menit ke-22 dan 36. Muhammad Iqbal juga menambah dua gol pada menit ke-27 dan 40. Babak pertama diakhiri dengan keunggulan lima gol tanpa balas.
Pada babak kedua, amuk Skuat Garuda Nusantara masih belum selesai. Feby Eka Putra mencetak gol keduanya dalam laga ini pada menit ke-67. Feby bahkan melengkapi hattrick-nya dalam laga ini pada menit ke-87. Feby sukses melewati Kammeraad untuk memasukkan bola dengan mudah ke gawang Filipina.
Menjelang injury time, Kammeraad diusir wasit karena melakukan pelanggaran terhadap Rafli Nursalim yang sudah tinggal menghadapi gawang kosong. Kammeraad pun keluar lapangan dengan menagis. Namun Rafli dengan bengis mencetak gol lewat titik putih untuk membawa Indonesia unggul 8-0.
Pemain pengganti lainnya, Resky Fandi Witriawan menutup pesta gol Indonesia dalam laga tadi. Dengan kemenangan luar biasa ini, Indonesia langsung meroket ke puncak klasemen Grup B Piala AFF U-18.
Saat diusir oleh wasit itu, Kammeraad terlihat pasrah karena telah menyadari kesalahannya. Namun ia juga terlihat tak kuasa menahan tangis. Sudah kebobolan tujuh gol, dikartu merah pula. Berikut videonya:
Sebenarnya Kammeraad bermain cukup bagus meski kebobolan tujuh kali. Ia bahkan sempat menepis tembakan penalti Asnawi pada babak pertama. Namu organisasi permainan dan pertahanan Filipina memang kelewat mudah ditembus oleh Indonesia.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:35
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
tim nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
MOST VIEWED
- Update dari Sumardji soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rumor Louis van Gaal Kemungkinan Tidak Benar
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Karier Mees Hilgers di FC Twente Tamat: Tolak Kontrak Baru, Tak Akan Dimainkan, Diputuskan di Bursa Transfer Musim Dingin
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...