Luciano Spalletti: Bodo/Glimt Benar-benar Buat Juventus Menderita!

Serafin Unus Pasi | 26 November 2025 11:44
Luciano Spalletti: Bodo/Glimt Benar-benar Buat Juventus Menderita!
Weston Mckennie mencetak gol dalam laga Liga Champions antara Bodo/Glimt vs Juventus, Rabu (26/11/2025). (c) NTB Scanpix via AP Photo/Stian Lysberg Solum

Bola.net - Manajer Juventus, Luciano Spalletti, merasa puas dengan kemenangan timnya atas Bodo/Glimt baru-baru ini. Ia menilai wakil Norwegia itu benar-benar tampil luar biasa dan membuat tim mereka kesulitan sepanjang laga.

Dini hari tadi, Juventus bertandang ke markas Bodo/Glimt untuk lanjutan league phase Liga Champions musim 2025/2026. Di laga ini, tuan rumah berhasil unggul 1-0 terlebih dahulu sebelum Juventus membalikkan kedudukan menjadi 1-2 di babak kedua.

Advertisement

Bodo/Glimt sempat menyamakan kedudukan di akhir babak kedua berkat penalti Sondre Brunstad Fet. Namun di masa injury time, Jonathan David mencetak gol kemenangan Si Nyonya Tua sehingga mereka pulang membawa tiga poin ke Turin.

Spalletti sangat bersyukur Juventus keluar sebagai pemenang di laga ini. Menurutnya mengalahkan Bodo/Glimt di kandang mereka sendiri itu bukan pekerjaan yang mudah.

Simak penuturan lengkap sang pelatih di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Penampilan yang Mengerikan

Penampilan yang Mengerikan

Pemain Bodo Glimt, Jens Petter Hauge (atas), berebut bola dengan pemain Galatasaray, Davinson Sanchez, dalam pertandingan Liga Champions di Istanbul, 22 Oktober 2025 (c) AP Photo/Khalil Hamra

Dalam wawancaranya di Sky Sports, Spalletti secara terbuka menyanjung Bodo/Glimt. Ia menilai tim asal Norwegia itu tampil dengan luar biasa di laga ini.

Mereka menunjukkan performa yang impresif di bawah cuaca yang dingin. Itulah mengapa ia bersyukur timnya bisa membawa pulang poin penuh dari laga tersebut.

"Hari ini kami mencoba bermain menyerang secara terbuka, dan itu tidak mudah karena Bodo/Glimt bermain dengan umpan-umpan yang luar biasa. Mereka benar-benar tampil mengintimidasi di laga ini, berbeda dari laga-laga kandang mereka sebelumnya," ujar Spalletti.

2 dari 4 halaman

Dedikasikan Kemenangan untuk Fans

Dedikasikan Kemenangan untuk Fans

Selebrasi Weston McKennie dalam laga Liga Champions antara Bodo/Glimt vs Juventus, Rabu (26/11/2025). (c) NTB Scanpix via AP Photo/Stian Lysberg Solum

Lebih lanjut, Spalletti mendedikasikan kemenangan timnya atas Bodo/Glimt ini untuk para Juventini yang hadir di Norwegia. Ia menyebut bahwa dukungan para Juventini itu membuat mereka bisa melewati adangan Bodo/Glimt di laga ini.

"Di babak pertama, kami tidak memanfaatkan sejumlah peluang yang seharusnya bisa membuat kami unggul di laga ini. Di baba kedua, situasinya jadi lebih sulit karena mereka benar-benar menekan kami," sambung Spalletti.

"Ini kemenangan yang sangat penting bagi kami dan para pemain kami layak mendapatkan kemenangan ini. Kami mendedikasikan kemenangan ini untuk diri kami dan juga para fans kami yang datang ke sini untuk melihat kami bermain," pungkasnya.

3 dari 4 halaman

Laga Juventus Berikutnya

Laga Juventus Berikutnya

Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, memberikan keterangan pers usai laga fase pembuka Liga Champions melawan Bodo/Glimt, Rabu (26/11/2025) dini hari WIB. (c) Mats Torbergsen/NTB Scanpix via AP

Juventus saat ini sudah bertolak kembali ke Turin. Mereka kini mempersiapkan diri untuk pertandingan mereka berikutnya.

Di akhir pekan ini Jvuentus akan berhadapan dengan Cagliari, dan Si Nyonya Tua berharap bisa memetik kemenangan di laga ini agar mereka bisa menembus empat besar klasemen sementara Serie A 2025/2026.

LATEST UPDATE