Hanya Satu Faktor yang Bikin Paul Pogba Bertahan di MU: Gelar Juara!
Asad Arifin | 4 Mei 2021 13:46
Bola.net - Agen Paul Pogba, Mino Raiola, kembali berkicau tentang masa depan sang klien. Menurut Mino Raiola, pemain 28 tahun itu siap bertahan di Manchester United jika klub punya peluang meraih gelar juara.
Masa depan Paul Pogba telah menjadi isu panas sejak beberapa musim terakhir. Namun, sedari awal, pihak Manchester United tidak bersedia melepas Pogba dan mengaktifkan klausul perpanjangan kontraknya.
Paul Pogba kini masih punya kontrak dengan United hingga Juni 2022 nanti. Nah, jika melihat durasi pada kontraknya, musim 20221/2022 menjadi momen yang sangat menentukan bagi nasib Pogba.
Apa yang Bikin Pogba Bertahan di MU?
United tidak ingin kehilangan Paul Pogba. Mereka sudah memberi tawaran kontrak baru. Namun, pihak Pogba belum bersedia meneken kontrak itu. Raiola pun berkicau tentang apa yang diinginkan Pogba.
"Bagi Pogba, yang paling penting adalah apa yang diinginkan Manchester United, proyek apa yang mereka ingin capai dengan Pogba," ucap Mino Raiola dikutip dari AS.
"Pogba selalu tertarik pada satu hal, memenangkan Liga Champions, gelar juara, itulah tujuannya. Kita akan lihat apakah itu mungkin di United atau di klub besar Eropa lainnya," tegasnya.
Raiola memastikan Pogba belum membuat keputusan. Mungkin dia pindah, mungkin juga bertahan. "Kadang, Pogba merasa mendapat banyak cinta dan kepercayaan dari United. Kadang juga dari klub lain," tegasnya.
Pindah ke Real Madrid?
Jika harus pindah, ada beberapa opsi yang mungkin dipilih Paul Pogba. Pemain Prancis itu bisa kembali ke Juventus. Selain itu, Pogba juga bisa menyusul sang idola, Zinedine Zidane, dengan bergabung ke Real Madrid.
"Sangat sulit bagi United dan Madrid untuk mencapai pemahaman tentang transfer besar, karena klub besar tidak suka menjual pemain hebat ke klub besar lainnya," kata Mino Raiola.
"Saya tidak akan mempermainkan Anda, bagi Pogba, bermain di Madrid selalu menjadi pilihan yang sangat menarik, karena faktor Zidane. Dia adalah pahlawan masa kecil Pogba," tegas Mino Raiola.
Sumber: AS
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





