Santos: Seperti Ronaldo, RVP Penyerang Terbaik

Editor Bolanet | 2 April 2012 20:30
Santos: Seperti Ronaldo, RVP Penyerang Terbaik
Santos bersahabat dengan Van Persie. © AFP
- Andre Santos pernah bermain dengan striker hebat asal Brasil, . Kini ia juga bermain dengan seorang striker tajam di Arsenal yaitu Robin van Persie.

Santos pernah bermain dengan legenda Brasil tersebut ketika sama-sama membela . Ia sendiri tak meragukan kemampuan Ronaldo yang juga sempat menjadi pemain andalan untuk mencetak gol.

Kini Santos bermain bagi Arsenal. Ia mengagumi naluri Van Persie dalam mencetak gol. Ia sangat ingin agar kapten timnya tersebut dapat bertahan di klub London tersebut.

Dia adalah salah satu penyerang terbaik yang pernah saya temui meski saya juga telah bermain dengan Ronaldo di Corinthians, ujar Santos.

Saya sungguh berharap Van Persie bertahan. Dia adalah seorang pemain hebat dan salah satu sahabat saya di klub.

Kontrak Van Persie bersama Arsenal akan berakhir pada akhir musim depan. Sayangnya hingga kini masih belum ada kejelasan mengenai perpanjangan kontrak penyerang Belanda tersebut. (gmf/Rev)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT

LATEST UPDATE