Intelijen Seoul: Korea Utara Miliki Cadangan Uranium Tinggi hingga 2 Ton
Asad Arifin | 25 September 2025 17:39
Bola.net - Kementerian Unifikasi Korea Selatan pada Kamis (25/9/2025) mengungkapkan bahwa Korea Utara diyakini menyimpan cadangan uranium yang diperkaya tinggi (HEU) hingga 2.000 kilogram.
Selama ini, Pyongyang memang diketahui memiliki HEU dalam jumlah besar, yang merupakan salah satu komponen utama dalam pembuatan hulu ledak nuklir. Namun, pernyataan terbaru ini menjadi salah satu konfirmasi publik langka terkait skala cadangan nuklir negara tersebut.
"Badan intelijen memperkirakan cadangan uranium yang diperkaya dengan kemurnian lebih dari 90 persen itu mencapai hingga dua ton," ujar Menteri Unifikasi Chung Dong-young kepada wartawan.
Chung menjelaskan, hanya dengan lima hingga enam kilogram plutonium saja sudah cukup untuk memproduksi satu bom nuklir. Dengan cadangan uranium sebanyak 2.000 kilogram, Korea Utara diperkirakan mampu membuat senjata nuklir dalam jumlah signifikan.
Ia juga menambahkan, "Bahkan saat ini, sentrifus uranium Korea Utara masih beroperasi di empat lokasi."
Chung menegaskan bahwa menghentikan program nuklir Korea Utara merupakan "masalah mendesak". Namun, ia menilai sanksi internasional tidak akan membawa hasil.
"Satu-satunya jalan keluar adalah melalui pertemuan puncak langsung antara Pyongyang dan Washington," tuturnya.
Pernyataan tersebut muncul setelah Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un menyatakan kesediaannya untuk melakukan pembicaraan dengan Amerika Serikat, asalkan negaranya tetap diperbolehkan mempertahankan persenjataan nuklir.
Latar Belakang Nuklir Korea Utara
Korea Utara pertama kali menguji coba senjata nuklir pada 2006. Sejak itu, Pyongyang berada di bawah sanksi PBB akibat program nuklir ilegalnya. Meski demikian, informasi detail mengenai fasilitas pengayaan uranium jarang diungkap ke publik.
Seoul meyakini Korea Utara masih mengoperasikan beberapa fasilitas pengayaan, termasuk kompleks nuklir Yongbyon. Fasilitas tersebut sempat ditutup melalui proses perundingan, namun kembali diaktifkan pada 2021.
Disadur dari Liputan6: Teddy Tri Setio Berty, 25 September 2025
Baca Ini Juga:
- Sambutan Hangat Diaspora dan Komitmen FIFA Iringi Kunjungan Kerja Presiden Prabowo
- Presiden Prabowo Bertemu Gianni Infantino di New York: Sinergi untuk Majukan Sepak Bola Indonesia
- IHSG Dibuka Hijau, Namun Analis Ingatkan Potensi Koreksi
- Gebrakan Erick Thohir usai Jadi Menpora: Cabut Permenpora 14/2024 yang Bikin Polemik, Sederhanakan 191 Regulasi Menjadi 20
- Dedi Mulyadi Keluarkan Aturan Pilkades Serentak di Jawa Barat Terapkan Sistem E-Voting
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menkes Budi Ungkap Fakta: Gaji Rp 100 Juta Masih Terima Bantuan Iuran BPJS
News 13 November 2025, 17:27
-
Roy Suryo Pastikan Siap Hadir dalam Pemeriksaan Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
News 12 November 2025, 18:48
-
Program BSU 2025 Tuntas: Kemnaker Pastikan 14,95 Juta Buruh Telah Terima Bantuan
News 12 November 2025, 10:13
-
Siap-siap Terkesan! TikTok Awards Indonesia 2025 Tawarkan Konsep Baru
News 12 November 2025, 07:32
-
KPK Selidiki Dugaan Mark-Up Lahan di Proyek Kereta Cepat Whoosh: Harga 10 Dijual Jadi 100
News 11 November 2025, 16:44
LATEST UPDATE
-
Gawat! Arsenal Dihantam Kabar Buruk: Gabriel Magalhaes Cedera saat Bela Brasil
Liga Inggris 16 November 2025, 04:01
-
Prediksi Albania vs Inggris 17 November 2025
Piala Dunia 16 November 2025, 04:01
-
Prediksi Azerbaijan vs Prancis 17 November 2025
Piala Dunia 16 November 2025, 04:00
-
Man of the Match Georgia vs Spanyol: Mikel Oyarzabal
Piala Dunia 16 November 2025, 02:34
-
Hasil Georgia vs Spanyol: Menang Meyakinkan, La Roja Tunggu Partai Pemungkas
Piala Dunia 16 November 2025, 02:23
-
Man of the Match Brasil vs Senegal: Casemiro
Piala Dunia 16 November 2025, 01:58
-
Hasil Brasil vs Senegal: Estevao dan Casemiro Bawa Selecao Raih Kemenangan di London
Piala Dunia 16 November 2025, 01:16
-
Hadiri MotoGP Valencia 2025 Tanpa Bisa Balapan, Marc Marquez Merasa Aneh Cuma Bisa Nonton
Otomotif 15 November 2025, 23:16
-
Prediksi Portugal vs Armenia 16 November 2025
Piala Dunia 15 November 2025, 23:09
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01






