Setelah Start Yang Cemerlang di Barcelona, Dani Olmo Kini Harus Menepi 5 Pekan
Dimas Ardi Prasetya | 17 September 2024 03:33
Bola.net - Kabar buruk didapatkan oleh Barcelona karena bintang baru mereka yakni Dani Olmo harus absen selama lima pekan karena cedera.
Dani akhirnya pulang ke Barcelona. Pemain Spanyol itu direkrut lagi oleh Blaugrana dari RB Leipzig.
Sempat ada masalah dalam perekrutan Dani karena ia tak bisa didaftarkan ke pihak La Liga. Namun masalah itu akhirnya bisa dituntaskan dan ia bisa bermain bagi Barca.
Namun saat itu ia harus absen di dua laga pertama Barca di liga. Dani baru bisa bermain di pekan ketiga melawan Rayo Vallecano.
Start Cemerlang Dani Olmo

Dani Olmo mencatatkan debut yang sempurna saat melawan Rayo Vallecano. Ia langsung mencetak gol dan membantu Barcelona menang 1-2.
Ia kemudian dimainkan di laga lawan Real Valladolid. Sekali lagi, Dani mencetak gol dan kali ini ia membantu Barca pesta gol 7-0!
Dani kemudian mencetak gol di laga ketiganya di laga lawan Girona. Barca pun menang telak dengan skor 1-4.
Dani Olmo Cedera

Sayangnya setelah menjalani start yang cemerlang, kabar buruk diterima Barcelona dan Dani Olmo. Gelandang serba bisa itu mengalami cedera.
Ia mengalami cedera hamstring di paha kanannya. Alhasil, Dani harus absen selama sekitar empat hingga lima pekan ke depan.
"Tes yang dilakukan pagi ini pada Dani Olmo telah mengungkap bahwa ia mengalami cedera hamstring kanan. Ia diperkirakan tidak akan bisa bermain selama sekitar 4 hingga 5 minggu."
Jadwal Barcelona Berikutnya

Kompetisi: Liga Champions
Pertandingan: AS Monaco vs Barcelona
Stadion: Stade Louis II
Hari: Jumat, 20 September 2024
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen La Liga
(FC Barcelona)
Baca Juga:
- Hasil Girona vs Barcelona: Skor 1-4
- Man of the Match Girona vs Barcelona: Lamine Yamal
- Pujian Bos Girona Untuk Lamine Yamal: Bisa ke Level Messi
- Cedera Lawan Girona, Berapa Lama Dani Olmo Bakal Absen?
- Menang 4-1 Lawan Girona, Hansi Flick Acungi Jempol Penampilan Barcelona
- Jadwal La Liga Pekan ini Live di beIN Sports dan Vidio, 14-17 September 2024
- Lamine Yamal Sadar Diri: Mencapai Level Messi itu Mustahil
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Javier Tebas Tegas: Pembajakan Bukan Kebebasan, Ancaman Nyata bagi Masa Depan LALIGA
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 17:13
LATEST UPDATE
-
Ketika Ketajaman Lautaro Martinez Sama Sekali Tak Terlihat
Liga Italia 12 Januari 2026, 22:12
-
Inter di Puncak Klasemen, Tapi Tumpul Saat Big Match: Alarm Scudetto Mulai Berbunyi?
Liga Italia 12 Januari 2026, 22:06
-
Bek Inter Milan Tampil di Bawah Standar pada Laga Krusial
Liga Italia 12 Januari 2026, 22:03
-
AC Milan dan Pentingnya Fleksibilitas Taktik
Liga Italia 12 Januari 2026, 21:56
-
2 Fondasi Utama AC Milan Mulai Goyah
Liga Italia 12 Januari 2026, 21:44
-
Pep Guardiola Tak Bisa Tidur Jelang Duel Panas Newcastle vs Man City di Carabao Cup
Liga Inggris 12 Januari 2026, 21:13
-
Trofi Juara yang Terasa Indah buat Barcelona
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 20:49
-
Raphinha, Pembeda di Panggung Besar
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 20:41
-
Sedikit Rasa Pahit dari Kemenangan Manis Barcelona
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 20:30
-
Live Streaming Juventus vs Cremonese - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 12 Januari 2026, 19:45
-
Live Streaming Liverpool vs Barnsley - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 12 Januari 2026, 19:45
-
Barcelona: Laga yang Dilewatkan Frenkie de Jong usai Kartu Merah di Final Supercopa
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 19:16
LATEST EDITORIAL
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55






