Tantang Barcelona, Bos Bayern Munchen Sanjung Habis Pemain Ini
Serafin Unus Pasi | 23 Oktober 2024 19:56
Bola.net - Sebuah pujian diberikan Vincent Kompany kepada Pau Cubarsi. Ia menilai bek muda Barcelona itu bakal jadi bintang top dunia di masa depan.
Dini hari nanti, Barcelona akan kedatangan tamu spesial. Mereka akan menjamu Bayern Munchen di pertandingan ketiga League Phase Liga Champions 2024/2025.
Pertandingan ini diprediksi bakal berjalan seru. Karena Barcelona dan Bayern Munchen sama-sama lagi berada dalam kondisi on fire jelang laga ini.
Dalam konferensi persnya sebelum laga, Kompany dimintai tanggapan terkait siapa pemain Barcelona yang wajib diwaspadai Bayern Munchen. Ia menyebut bahwa sosok Pau Cubarsi adalah salah satu pemain yang bisa menjegal timnya di laga ini.
Simak komentar lengkap Kompany di bawah ini.
Talenta Istimewa

Dalam konferensi persnya tersebut, Kompany mengaku sangat kagum dengan penampilan Cubarsi.
Ia menyebut bahwa level permainan sang bek muda itu sangat tinggi, padahal ia saat ini masih berusia 17 tahun.
"Dia (Cubarsi) pemain yang spesial. Tidak hanya karena ia bermain untuk Barca, namun di usianya yang masih muda ia sudah bisa menghadapi lawan-lawan kelas atas, dan bagi saya it usesuatu yang sangat spesial dan sangat langka," buka Kompany.
Pemain Top Global

Menurut Kompany, Cubarsi akan menjadi salah satu bek top dunia di masa depan.
Ia meyakini Cubarsi akan bertumbuh pesat dan memiliki masa depan yang cerah di dunia sepak bola.
"Saya yakin Pau Cubarsi akan menjadi salah satu bek terbaik di dunia di masa depan," pungkas sang pelatih.
Ujian Berat

Cubarsi sendiri nantinya akan mendapatkan ujian berat saat menghadapi Bayern Munchen.
Pasalnya ia akan bertugas untuk menjaga bomber Die Roten, Harry Kane yang musim ini lagi tampil gacor bersama Bayern.
Klasemen Liga Champions
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
LATEST UPDATE
-
Ketika Ketajaman Lautaro Martinez Sama Sekali Tak Terlihat
Liga Italia 12 Januari 2026, 22:12
-
Inter di Puncak Klasemen, Tapi Tumpul Saat Big Match: Alarm Scudetto Mulai Berbunyi?
Liga Italia 12 Januari 2026, 22:06
-
Bek Inter Milan Tampil di Bawah Standar pada Laga Krusial
Liga Italia 12 Januari 2026, 22:03
-
AC Milan dan Pentingnya Fleksibilitas Taktik
Liga Italia 12 Januari 2026, 21:56
-
2 Fondasi Utama AC Milan Mulai Goyah
Liga Italia 12 Januari 2026, 21:44
-
Pep Guardiola Tak Bisa Tidur Jelang Duel Panas Newcastle vs Man City di Carabao Cup
Liga Inggris 12 Januari 2026, 21:13
-
Trofi Juara yang Terasa Indah buat Barcelona
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 20:49
-
Raphinha, Pembeda di Panggung Besar
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 20:41
-
Sedikit Rasa Pahit dari Kemenangan Manis Barcelona
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 20:30
-
Live Streaming Juventus vs Cremonese - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 12 Januari 2026, 19:45
-
Live Streaming Liverpool vs Barnsley - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 12 Januari 2026, 19:45
-
Barcelona: Laga yang Dilewatkan Frenkie de Jong usai Kartu Merah di Final Supercopa
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 19:16
LATEST EDITORIAL
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55





