Supriadi Ingin Membawa Semangat dari Sidoarjo ke Vietnam
Ari Prayoga | 19 Juli 2019 01:32
Bola.net - Penyerang Timnas Indonesia U-18, Muhammad Supriadi mengaku antusias menjalani uji coba di Sidoarjo. Sebab, dia bisa lebih dekat dengan keluarganya.
Bahkan, Supriadi mendapat dukungan langsung dari keluarganya ketika bertanding melawan Persibo Bojonegoro, Kamis (18/07). Sehingga bisa menambah motivasinya.
"Perasaannya sangat senang, apalagi di dekat rumah sendiri, keluarga juga lihat, jadi lebih semangat," ungkap Supriadi kepada Bola.net usai pertandingan.
Supriadi juga ingin bernostalgia dengan Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Dengan harapan keberhasilan pada turnamen Piala AFF U-16 bisa dibawa ke Piala AFF U-18 di Vietnam.
"Mungkin kekompakan sama lebih semangat lagi buat tim," imbuh Supriadi.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Kenangan Manis
Hal senada juga diungkapkan Rendy Juliansyah. Pemain yang didapuk sebagai kapten lawan Persibo Bojonegoro ini juga senang bisa kembali ke Sidoarjo karena dia punya kenangan manis di Sidoarjo.
"Pasti senang banget karena kita kemarin sama coach Fakhri di timnas U-16 berhasil menjadi juara AFF U-16 di sini," jelas Rendy.
"Para suporter juga luar biasa, pasti senang banget bisa kembali ke sini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 2022/2023 Persebaya Surabaya vs Persib Bandung: Skor 2-2
Bola Indonesia 13 Maret 2023, 17:05 -
Cetak Gol Perdana di BRI Liga 1 2022/2023, Motivasi Penyerang Muda Persik Kediri Melambung
Bola Indonesia 30 September 2022, 22:38 -
Persebaya vs Madura United, Aji Santoso Ragu Turunkan Alwi Slamat Sebagai Starter
Bola Indonesia 13 Agustus 2022, 21:30
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04