
Bola.net - - Romelu Lukaku mungkin sudah melakukan tindakan inspiratif dengan menghibur kiper muda usai Manchester United meraih kemenangan di Liga Champions semalam, namun Paul Scholes justru mengejek striker Belgia.
Kiper remaja Mile Svilar mencatat debut di Liga Champions untuk tim Portugal dan menjadi kiper termuda yang pernah turun di kompetisi ini dengan usia 18 tahun dan 52 hari.
Usai mencatat penampilan apik di awal pertandingan, pemain Belgia akhirnya melakukan kesalahan fatal ketika mengantisipasi tendangan bebas Marcus Rashford - yang akhirnya menentukan kemenangan United.
Svilar kemudian meminta maaf pada suporter tuan rumah usai pertandingan berakhir, dan ia kemudian dihibur oleh beberapa pemain MU lainnya, termasuk Lukaku.
Namun Scholes, yang tak puas dengan permainan Lukaku di sepanjang 90 menit, justru mengkritik pemain depan asal Belgia.
Mile Svilar
"Itu mungkin adalah jarak terdekat Lukaku dengan sang kiper sepanjang malam ini," tutur Scholes di BT Sport.
"Lukaku adalah anak yang baik, dia mungkin hanya ingin memberinya suntikan moral. Semoga dia bisa segera bangkit."
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:12
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...