
Bola.net - Mantan kapten tim Persib Bandung, Atep, mencoba berbagai cara supaya kehidupannya dan keluarga tetap normal di tengah pandemi virus corona. Pada bulan puasa kali ini, agenda ngabuburit Atep dan keluarga sedikit berbeda.
Atep dan anak-anaknya melakukan ngabuburit di sekitar komplek perumahannya.
"Saya tinggal di komplek dan tertutup buat umum, artinya ini masih zona hijau, jadi kalau ngabuburit di sekitar rumah sama anak-anak main sepeda," jelas Atep saat dihubungi Senin (18/5/2020).
Selain main sepeda, Atep juga main badminton bersama tetangga di komplek perumahannya kawasan Antapani Bandung. Selama melakukan kegiatan itu, Atep dan warga yang lan menerapkan social distancing.
"Kalau hujan bubar, diam di rumah saja karena kami badminton di jalan. Kami mencoba mengurai kejenuhan dan mencoba mencari kegiatan sambil ngabuburit," kata Atep sambil tersenyum.
Atep yang kini menjadi kekuatan PSKC Cimahi di Liga 2 2020 mulai jenuh setelah tim diliburkan hampir dua bulan.
"Tapi disyukuri saja dan saya ambil hikmahnya karena bisa berkumpul dengan anak dan istri, yang tadinya sebagai orang tua tidak tahu bahwa tugas anak sekolah itu begitu berat juga. Saya ikut membantu mengerjakan tugas anak-anak," ucap Atep.
Tidak Mudik

Atep juga membantu istrinya mengatur menu buka puasa dan sahur. Kegiatan ini membantunya untuk menghilangkan kejenuhan.
"Ya, dinikmati saja di rumah dan banyak kegiatan biar tidak bosan, kalau bosan nikmati saja daripada keluar rumah juga risikonya besar. Sebisa mungkin kami membuat kegiatan yang selalu menyenangkan agar betah di rumah," tutur Atep.
Atep menambahkan, lebaran tahun ini tidak mudik ke Cianjur.
"Tahun ini sepertinya saya dan keluarga tidak akan mudik ke kampung halaman karena kondisinya seperti ini. Keluarga juga memahami dan tidak mau ambil risiko memaksa harus mudik," ucap Atep mengakhiri.
Disadur dari: Bola.com/Erwin Snaz/Wiwig Prayugi
Published: 19 Mei 2020
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Isi Waktu, Bek Bali United Nonton Drakor 'Crash Landing on You'
- Penyerang PSS Sleman Bicara Tentang Fenomena Pemain Naturalisasi di Indonesia
- Gandeng PSSI Pers, Persija Salurkan Bantuan untuk Masyarakat Terdampak Pandemi Virus Corona
- Menpora Apresiasi Klub Liga 2 yang Pecat Kipernya karena Terlibat Kasus Narkoba
- Persipura Harap Konflik Sepak Bola Indonesia Lekas Diakhiri
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:22
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477537/original/011360900_1768839722-7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5375892/original/089800500_1759985632-Pramono_Anung_soal_DBH_Dipangkas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
