
Bola.net - - Semen Padang menyambut gembira raihan kemenangan mereka kala menjamu Arema FC. Kabau Sirah -julukan Semen Padang- menilai kemenangan ini merupakan modal berharga mereka dalam mengarungi Liga 1.
Pelatih Semen Padang, Nilmaizar menilai pertandingan ini bisa mendongkrak kepercayaan diri anak asuhnya. Ia menyebut, kepercayaan diri ini bisa menjadi modal apik Marcel Sacramento dan kawan-kawan pada kompetisi ini.
"Mudah-mudahan, kita bisa semakin bagus lagi ke depannya," ujar Nil.
Namun, Nil tak mau kemenangan ini membuat anak asuhnya jemawa. Ia berharap anak asuhnya tetap rendah hati dan tak takabur dengan sukses mereka.
"Semoga kita juga makin membumi," tuturnya.
Lebih lanjut, Nil menilai kemenangan Semen Padang tak lepas dari motivasi berlipat yang ditunjukkan para pemainnya pada laga ini. Pelatih asal Payakumbuh ini menilai anak asuhnya bermain dengan motivasi tinggi, seakan pertandingan tersebut merupakan laga terakhir mereka.
"Para pemain berjuang habis-habisan seakan tak ada lagi hari esok," ia memaparkan.
Sebelumnya, Semen Padang sukses mengalahkan Arema dua gol tanpa balas pada laga pekan ke-16 Liga 1 ini. Dua gol Semen Padang yang bersarang ke gawang Arema pada laga di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Jumat ini dicetak Vendry Mofu dan Marcel Sacramento.
Dengan kemenangan ini, Semen Padang sukses naik ke peringkat 11. Mereka kini mengumpulkan 22 poin dari 16 pertandingan.
Sementara itu, terkait naiknya posisi Kabau Sirah, Nil mengaku senang. Ia menilai setahap demi setahap mereka akan naik dan menuju papan atas.
"Kita pelan-pelan. Mudah-mudahan ke depannya kita kembali dapat hasil bagus dan bisa naik peringkat lagi," ia menandaskan.
Klik juga:
- Persib Bertekad Patahkan Rekor Tak Terkalahkan Persija
- Herrie Setiawan Ingin Bekap Persija Seperti Lawan PSM
- Jafri Sastra Soroti Mentalitas Skuat Mitra Kukar
- Meski Pahit, Mitra Kukar Terima Kekalahan dari Bhayangkara FC
- Aji Santoso Nilai Permainan Arema Ungguli Semen Padang
- Arema FC Terkapar di Markas Semen Padang
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 21:09
Rekap Hasil BRI Super League Hari Ini: Tim Tamu Berjaya di Padang dan Solo
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 10:19
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...