
Bola.net - - Gojek Liga 1 bersama Bukalapak pekan ketujuh telah selesai pada hari Senin (7/5). Partai terakhir yang mempertemukan antara PSIS Semarang vs Persela Lamongan dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 3-1.
Hasil tersebut mengubah posisi klasemen Liga 1 terbaru. PSIS yang awalnya berada di zona degradasi kini naik ke peringkat 13. Sementara itu, Persela Lamongan tetap berada di papan tengah dengan koleksi sembilan poin.
Gol-gol kemenangan PSIS dicetak oleh Hari Nur Yulianto (62'), bunuh diri Wallace Costa (65'), dan Bayu Nugroho (84'). Sementara itu gol hiburan Laskar Jaka Tingkir dilesakkan Loris Arnaud pada pengujung pertandingan (90+1').
PSIS layak bersuka cita dengan poin absolut melawan Persela. Di dua laga sebelumnya mereka menderita kekalahan beruntun, yakni saat menjajal Perseru Serui (0-1) dan Persija Jakarta (1-4).
Buat Persela kekalahan ini makin mempertegas kalau tim asuhan Aji Santoso masih belum stabil performanya di pentas Liga 1 2018. Pada duel sebelumnya mereka sempat menang telak 4-1 atas tim promosi lainnya, PSMS Medan.
Selanjutnya pada Jumat (11/5/2018) Persela Lamongan bakal berjumpa Perseru Serui di Stadion Surajaya, Lamongan. Aji amat berharap anak-asuhnya bisa bangkit, melupakan hasil negatif melawan PSIS. Di sisi lain, PSIS pada pekan ke-8 Liga 1 2018 bakal berjumpa tim kuda hitam Barito pada Sabtu (12/5/2018).
Pada pekan ketujuh ini, Arema mengalami kekalahan menghadapi Persebaya Surabaya dengan skor 0-1. Kekalahan tersebut membuat Singo Edan yang mulanya sudah berada di peringkat 16 kembali jatuh ke dasar klasemen.
Berikut ini klasemen Liga 1 sementara pada pekan ketujuh:
Sementara itu, Persija Jakarta baru menjalani lima pertandingan di Liga 1 karena dua laga tertunda sebab alasan yang berbeda. Persib Bandung dan Perseru Serui punya satu laga yang tertunda.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)

