
Bola.net - Tim Pakar Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Prof Wiku Adisasmito menyampaikan tiga macam golongan masker yang bisa digunakan untuk mencegah penyebaran virus corona SARS-CoV-2.
Mengenakan masker adalah salah satu cara untuk melindungi diri dari paparan virus corona. Penyebaran ini di beberapa negara masih terus meningkat, termasuk di Indonesia. Beragam upaya sudah dilakukan untuk menghentikan penularan virus tersebut.
Menggunakan masker disarankan bagi orang yang bepergian untuk mengantisipasi penularan virus Corona. Seperti diketahui, virus ini terdapat pada percikan air liur orang yang sakit ketika ia bersin, batuk, atau bahkan saat berbicara.
Berikut tiga jenis masker yang bisa dipakai demi mencegah penularan Covid-19.
Masker Kain
"Masker ini bisa digunakan oleh masyarakat umum saat berada di tempat umum dan berinteraksi dengan orang lain," ujarnya, dalam konferensi pers di kantor BNPB, Jakarta, Sabtu (4/4/2020).
Menurut Wiku, masker kain dibuat dari minimal tiga lapis kain, "Masker ini ketika basah bisa diganti."
Masker Bedah
Masker ini diperuntukkan hanya untuk tenaga kesehatan atau orang yang sakit.
Masker N95
Masker ini digunakan untuk tenaga medis yang menangani pasien dengan risiko infeksi tinggi. Termasuk dokter dan perawat gigi yang bersinggungan langsung dengan pasien Covid-19.
"Kami mengetahui, ada tenaga dokter dan perawat gigi yang telah gugur maka dari itu disarankan untuk menggunakan masker N95 ini. Sementara tenaga medis yang tidak berisiko tinggi dan tidak sakit, bisa menggunakan masker bedah," jelasnya.
Disadur dari: Liputan6/Penulis: Fitri Syarifah/Editor: Fitri Syarifah/Dipublikasi: 4 April 2020
Video: Mengenal Status Pasien Terkait Covid-19 Seperti OTG, ODP, dan PDP
Baca Juga:
- Pahami Langkah-Langkah yang Benar dalam Memakai Masker
- Lakukan 7 Langkah Ini demi Bantu Lansia Hadapi Covid-19
- Pahami Tindakan yang Harus Diambil Jika Hasil Tes COVID-19 Anda Positif
- Penting, Pahami Perbedaan Gejala Infeksi Virus Corona vs Flu Biasa
- Cara Belanja Makanan Secara Aman Agar Tak Cemas Terinfeksi Covid-19
Advertisement
Berita Terkait
-
Lain Lain 21 Oktober 2025 10:00
Saksikan Live Streaming Anugerah Liputan6 2025: Berdaya, Berdampak, Berkelanjutan
-
News 21 Oktober 2025 09:27
Prabowo Klaim Keberhasilan MBG 99,99 Persen, Bagaimana Dampak Ekonominya?
-
News 17 Oktober 2025 16:16
Raih Anugerah Liputan6, Ini Rahasia BRI Sukses Gerakkan Ekonomi Hijau
-
News 15 Oktober 2025 17:38
Harga Perak Melonjak Tajam, Terimbas Rekor Emas dan Spekulasi Kebijakan The Fed
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...