
Bola.net - Jorge Lorenzo mengaku sama sekali tak terpikir untuk meninggalkan Repsol Honda akhir musim ini, meski gosip bahwa dirinya ingin pensiun terus berembus di paddock MotoGP. Pengakuan ini ia sampaikan di sela pekan balap Seri Motorland Aragon, Spanyol, pada Kamis (19/8/2019).
Absen empat seri akibat cedera retak tulang belakang, Lorenzo tetap jadi topik utama selama musim panas. Dua gosip pun menerpanya. Pertama, ia dikabarkan ingin kembali ke Ducati lewat Pramac Racing akibat sulit beradaptasi dengan Honda, sementara yang kedua, ia diisukan ingin pensiun akibat cederanya yang parah.
Lorenzo akhirnya kembali turun lintasan di Silverstone, Inggris, pada Agustus lalu, dan ia memanfaatkan kesempatan comeback itu untuk membantah semua gosip. Ia bahkan mengaku telah menelepon Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig, untuk menegaskan komitmennya dengan Tim Oranye sampai akhir 2020.
Tak Mau Mundur dan Menyerah
Dengan diperpanjangnya kontrak Jack Miller dengan Pramac Racing, gosip bahwa Lorenzo kembali ke Ducati pun sirna. Yang tak kunjung sirna justru gosipnya ingin pensiun akhir musim nanti. Dalam jumpa pers di Aragon, Lorenzo kembali membantah gosip ini.
"Seperti yang sudah saya katakan di Misano, apa yang ada di dalam kepala saya adalah fakta bahwa saya punya kontrak dua musim. Saya berencana untuk memenuhinya. Dalam hidup, apa pun bisa terjadi, tapi di kepala saya tak ada kata 'mundur' atau 'menyerah'," ujarnya seperti yang dilansir Marca.
"Anda takkan bisa bertarung dengan rasa sakit dan rasa nyaman. Ini hanya soal waktu. Di Silverstone saya memang kesulitan, karena keretakan tulang saya belum benar-benar pulih. Tapi kini saya rasa tulang saya sudah membaik 100%, rasa sakit juga terus menghilang, dan saya terus merasa lebih baik," lanjut Por Fuera.
Punya Target yang Jelas
Kondisi fisik Lorenzo memang belum ideal, namun lima kali juara dunia ini mengaku merasa terus membaik dan rasa sakit pada punggungnya secara perlahan menghilang di setiap seri balap. Ia belum mau membidik podium, namun punya target penting untuk dipatok di Aragon.
"Saya berharap bisa menghadapi pekan balap kali ini sebaik mungkin. Target saya adalah merasa lebih baik, dapat energi lebih banyak untuk meraih hasil baik. Saya juga berharap lebih baik lagi di Tur Asia nanti. Saya ingin mereduksi perbedaan kecepatan dan margin waktu dari pemenang dan penghuni podium," pungkasnya.
Lorenzo tercatat pernah meraih tujuh podium di Motorland Aragon, yang ia raih secara beruntun pada 2011-2017. Dua di antaranya merupakan kemenangan, yakni pada 2014 dan 2015 yang ia raih bersama Yamaha.
Sumber: Marca
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 14:35 -
Liga Champions 20 Januari 2026 14:23 -
Liga Champions 20 Januari 2026 14:18 -
Otomotif 20 Januari 2026 14:10 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 14:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 13:59
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478116/original/036851400_1768892502-Polisi_mengamankan_pelaku_penusukan_di_Pringsewu__Lampung_yang_sempat_diamuk_massa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)

