
Bola.net - - Manajer timnas Inggris, Gareth Southgate, mengaku kagum dengan apa yang sudah ditampilkan oleh Callum Hudson-Odoi. Kendati begitu, pelatih 48 tahun meminta Hudson-Odoi tidak cepat puas dan terus bekerja.
Hudson-Odoi bermain sejak menit awal pada laga Kualifikasi Euro 2020, saat Inggris melawan Montenegro, Selasa (26/3) dini hari WIB. Hudson-Odoi bermain apik dengan menyumbangkan satu assist.
Inggris memetik kemenangan dengan skor 1-5 atas Montenegro. Ross Barkley mencetak dua gol untuk Skuat Tiga Singa. Sementara, satu gol masing-masing dicetak oleh Michael Keane, Harry Kane dan Raheem Sterling.
Simak pujian dari Southgate untuk Hudson-Odoi di bawah ini ya Bolaneters.
Pertunjukan yang Luar Biasa
Laga melawan Montenegro memang bukan debut Callum Hudson-Odoi di timnas senior Inggris. Dia sudah menjalani debut akhir pekan lalu, saat Inggris menang dengan skor 5-0 atas Republik Ceko.
Hudson-Odoi bermain penuh selama 90 menit di laga melawan Montenegro. Pemain berusia 18 tahun tampil apik di sisi sayap kanan. Bahkan, dia mampu mengkreasi gol yang dicetak oleh Ross Barkley pada menit ke-38.
"Pemuda seperti Hudson-Odoi, dia sudah memberikan pertunjukan yang luar biasa. Dia menunjukkan pada kita semua apa yang sudah dia lakukan dalam satu pekan ini," ucap Southgate dikutip dari ITV.
"Saya tidak perlu banyak bicara soal Hudson-Odoi, apa yang dia tampilkan sudah berbicara. Dengan pemain muda sepertinya, terserah padanya akan berada di level mana," sambung eks pemain timnas Inggris tersebut.
Jangan Cepat Puas
Meskipun senang dengan performa yang telah ditampilkan oleh Hudson-Odoi, Southgate tetap memberi peringatan pada sang pemain. Southgate tidak ingin Hudson-Odoi segera besar kepala dan puas dengan level yang sudah dicapai.
Saat ini Hudson-Odoi baru berusia 18 tahun. Karirnya masih sangat panjang dan Southgate berharap agar pemain asal klub Chelsea tersebut terus belajar agar meningkatkan kemampuan yang sudah dia miliki.
"Dia pemain berbakat. Apa yang dia suguhkan sangat bagus, dia harus melanjutkannya. Ini adalah langkah maju untuknya. Tapi, seperti pemain lain, Anda juga harus terus bekerja dan terus menjadi lebih baik," tutup Southgate.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Januari 2026 15:41Gareth Southgate Jadi Manajer Permanen MU? Begini Kata Fabrizio Romano
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:31Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
-
Liga Inggris 16 Desember 2025 14:346 Calon Pengganti Enzo Maresca di Chelsea: Ada Mantan Pelatih Manchester United
-
Piala Dunia 12 Desember 2025 16:57Jadwal Timnas Inggris: Uji Nyali Lawan Jepang dan Uruguay Sebelum ke Piala Dunia 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:13 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:07 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 11:03 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 13 November 2025 10:43 -
piala eropa 10 Oktober 2025 09:19 -
piala eropa 10 Oktober 2025 07:29 -
piala eropa 10 Oktober 2025 04:49 -
piala eropa 26 September 2025 13:01 -
piala eropa 10 September 2025 10:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
