Anthony Martial Diprediksi Jadi Pemain Besar Manchester United
Serafin Unus Pasi | 11 Oktober 2019 20:00
Bola.net - Sebuah prediksi diberikan Juan Mata mengenai Anthony Martial. Playmaker Manchester United itu meyakini bahwa Martial bakal menjadi pemain besar untuk Manchester United di masa depan.
Martial bergabung dengan United di tahun 2015 silam. Di musim perdananya, ia menjadi andalan Louis van Gaal di ujung tombak Manchester United dan ia tampil mengesankan pada saat itu.
Namun mulai musim kedua, performa Martial banyak menuai kritikan. Penyerang Prancis itu dinilai tidak konsisten sehingga ia minim kontribusi yang nyata bagi United.
Namun Mata percaya bahwa rekan setimnya itu bakal menjadi pemain yang luar biasa bagi United. "Saya berharap ia menjadi pemain besar untuk kami, karena ia adalah pemain yang sangat bertalenta," ujar Marta kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap playmaker asal Spanyol itu di bawah ini.
Penyerang Mematikan
Mata menilai bahwa Martial memiliki talenta yang sangat besar untuk menjadi penyerang United. Ia optimistis sang pemain bisa menjadi sosok yang diandalkan di lini serang United.
"Anda bisa melihat bakat yang ia miliki sejak ia datang ke klub ini. Coba lihat apa yang ia lakukan di pertandingan pertamanya melawan Liverpool."
"Di setiap sesi latihan, ia selalu menjadi ancaman yang serius saat membawa bola. Ia mampu melewati pemain bertahan dengan mudah dan ia mampu memenangkan pertandingan seorang diri."
Semakin Dewasa
Mata juga tidak menampik bahwa performa Martial kerap naik turun beberapa tahun terakhir. Namun Mata menilai saat ini sang penyerang sudah lebih dewasa sehingga ia bakal menjadi pemain penting bagi United.
"Saya sangat menyukai pemain seperti dia. Dia memiliki talenta yang luar biasa dan sangat menyenangkan saat bermain bersama dia."
"DIa adalah pemain yang sangat bagus. Dia masih muda dan semoga saja ia memiliki karir yang hebat di masa depan." ia menambahkan.
Kebut Pemulihan
Martial sendiri sudah absen cukup lama di skuat United karena mengalami cedera.
Namun ia diberitakan tengah mengebut proses pemulihan cederanya agar ia bisa tampil saat MU menghadapi Liverpool seusai jeda internasional nanti.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekor Arsenal Anjlok Tanpa Gabriel Magalhaes? Data Ini Bikin Fans The Gunners Merinding
Liga Inggris 21 November 2025, 16:37
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 22-25 November 2025
Liga Inggris 21 November 2025, 15:34
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Tottenham
Bolatainment 21 November 2025, 14:38
LATEST UPDATE
-
Prediksi PSG vs Le Havre 23 November 2025
Liga Eropa Lain 22 November 2025, 03:05
-
Prediksi Napoli vs Atalanta 23 November 2025
Liga Italia 22 November 2025, 02:45
-
Daftar Pemain Juventus untuk Lawan Fiorentina: Dusan Vlahovic Termasuk
Liga Italia 22 November 2025, 01:19
-
Laga Penentu: Partai yang Bisa Menentukan Masa Depan Xabi Alonso di Real Madrid
Liga Spanyol 22 November 2025, 01:05
-
Prediksi Newcastle vs Man City 23 November 2025
Liga Inggris 22 November 2025, 00:30
-
Gabriel Magalhaes Cedera, Arsenal Kehilangan Pemimpin di Lini Pertahanan
Liga Inggris 22 November 2025, 00:09
-
Prediksi Fiorentina vs Juventus 23 November 2025
Liga Italia 22 November 2025, 00:00
-
Arne Slot Tegaskan Tragedi Diogo Jota Bukan Alasan Anjloknya Performa Liverpool
Liga Inggris 21 November 2025, 23:43
-
Update Penting dari Ruben Amorim Terkait Kondisi Cedera Benjamin Sesko
Liga Inggris 21 November 2025, 23:11
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 22 November 2025
Liga Spanyol 21 November 2025, 22:15
LATEST EDITORIAL
-
8 Pelatih yang Pernah Tangani Inter Milan dan AC Milan
Editorial 21 November 2025, 22:07
-
Derby della Madonnina: 5 Legenda yang Pernah Membela Inter Milan dan AC Milan
Editorial 21 November 2025, 21:12







