Jelang Laga Pamungkas Kontra Myanmar di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ungkap Kondisi Timnas Indonesia U-22
Asad Arifin | 9 Desember 2025 20:49
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri buka suara mengenai kondisi anak asuhnya jelang laga pamungkas kontra Myanmar di SEA Games 2025, Jumat (12/12). Ia mengatakan, para pemainnya fokus pemulihan kondisi fisik.
Timnas Indonesia U-22 menelan kekalahan 0-1 dari Filipina pada laga perdana Grup C SEA Games 2025, Senin (8/12). Sehari setelah laga itu, para pemain yang mendapatkan kesempatan bermain mendapatkan menu latihan pemulihan.
Langkah itu dilakukan agar mereka bisa kembali bugar. Adapun, pemain lainnya diberi latihan taktik dan mini games.
"Hari ini, kami fokus latihan pemulihan," ujar Indra Sjafri kepada Bola.net, Selasa (9/12).
Langsung Digeber

Pada Rabu (10/12) nantinya para pemain akan memulai persiapan laga kontra Myanmar. Menu latihan taktikal bakal digeber dalam waktu yang singkat tersebut.
"Besok sore baru kami mulai persiapan untuk melawan Myanmar pada 12 Desember nanti," imbuh pelatih asal Sumatra Barat itu.
Timnas Indonesia U-22 memang tak punya banyak waktu untuk persiapan antarpertandingan dalam turnamen seperti SEA Games. Jadi, waktu yang singkat wajib dimaksimalkan para pemain demi mendapatkan hasil yang memuaskan kontra Myanmar.
Nasib Timnas Indonesia U-22 juga tidak ditentukan oleh hasil kontra Myanmar. Garuda Muda bergantung terhadap duel Vietnam dengan Malaysia di Grup B.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga:
- Syarat Timnas Indonesia U-22 Lolos ke Semifinal SEA Games 2025: Misi Berat Pasukan Indra Sjafri, Namun Tak Mustahil
- Sumardji Memompa Semangat Pemain Timnas Indonesia U-22 Agar Bisa Menang Telak atas Myanmar di SEA Games 2025
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025
- Sumardji Sebut Timnas Indonesia U-22 Fokus Penguatan Mental untuk Menghadapi Myanmar di SEA Games 2025
- Update Klasemen Perolehan Medali SEA Games 2025 Thailand
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Wajib Waspadai Kebangkitan Timnas Singapura di Piala AFF 2026
Tim Nasional 22 Januari 2026, 18:30
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST UPDATE
-
Bawa Man Utd Sikat Arsenal, Apa Kabar Kondisi Patrick Dorgu?
Liga Inggris 26 Januari 2026, 12:56
-
MU Akhirnya Tembus 4 Besar Premier League, Gary Neville: Gak Dari Dulu Kek!
Liga Inggris 26 Januari 2026, 12:32
-
Ada yang Lebih Penting daripada Gol Akrobatik Lamine Yamal
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 12:23
-
Ducati Beber Cara Marc Marquez 'Lindungi' Pecco Bagnaia Saat Hadapi Beratnya MotoGP 2025
Otomotif 26 Januari 2026, 12:18
-
Senjata Pressing Barcelona, Performa Raphinha, Gol Spektakuler Yamal
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 11:41
-
Barcelona vs Oviedo: 2 Wajah Blaugrana dan Gol Spesial dari Pemain Spesial
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 11:31
-
Rating Pemain Barcelona vs Oviedo: Yamal dan Olmo Bersinar, De Jong Jadi Penopang
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 11:15
-
Tidak Cari-cari Alasan, Mikel Arteta Akui MU Memang Layak Kalahkan Arsenal
Liga Inggris 26 Januari 2026, 11:06
-
MU Bekuk Arsenal dan Man City, Michael Carrick: Kami Bisa Lebih Baik Lagi!
Liga Inggris 26 Januari 2026, 10:55
-
Roma Gagal Menang di Olimpico, Gasperini Akui AC Milan Sangat Berbahaya
Liga Italia 26 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







