
Bola.net - Rafli Mursalim menjadi salah satu penyerang yang didatangkan Persija Jakarta pada musim 2020. Rafli yang direkrut dari Mitra Kukar akan memperkuat tim ibu kota hingga 2023.
Kedatangan Rafli membuat tim berjuluk Macan Kemayoran itu kini mempunyai tiga penyerang. Sebelumnya, Persija sudah memiliki bomber yang lebih berpengalaman seperti Marko Simic dan Heri Susanto.
Pada musim lalu di kompetisi Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Simic berhasil menjadi topskor dengan mencetak 29 gol. Sementara Heri sukses membukukan tiga gol untuk Persija.
“Persija punya pemain depan sangat bagus, dan punya insting pembunuh. Terutama Simic yang menurut saya bola di kotak penalti, 99 persen gol. Saya akan banyak belajar dari dia,” ujar Rafli.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Siap Bersaing
Terkait persaingan dengan Simic dan Heri, Rafli mengaku tak khawatir. Penyerang berusia 20 tahun ini justru ingin memetik pelajaran dari kedua seniornya tersebut.
“Sekali lagi saya siap bersaing normal di dalam Lapangan," tutur pesepakbola kelahiran Tangerang ini.
"Namun saat di luar lapangan kami satu tim Persija dan siap belajar dari mereka,” imbuh Rafli.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 15:59
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:26
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...