
Bola.net - - Gelandang Manchester City, Yaya Toure kembali buka suara mengenai masa depannya di Etihad Stadium. Mantan Gelandang Timnas Pantai Gading itu menyebut bahwa ia masih ingin bertahan di Manchester City untuk waktu yang lama.
Masa depan Toure sendiri memang tengah mengalami tanda tanya yang besar. Pasalnya ia sempat bertikai dengan pelatih Manchester City Josep Guardiola yang berujung pada pembekuannya dari skuat utama The Citizens.
Kontrak Toure sendiri akan segera berakhir dalam waktu dekat. Untuk itu agennya, Dimitri Seluk disebut sudah mengadakan pertemuan dengan sejumlah klub untuk membahas kemungkinan transfer Toure.
Josep Guardiola dan Yaya Toure
Namun Toure sendiri bertekad untuk terus bertahan di Manchester City dalam waktu yang akan datang, "Pertandingan seperti ini [Manchester City vs Liverpool] merupakan alasan utama saya ingin bertahan di Inggris," tutur Toure kepada The National.
"Itulah mengapa saya ingin bertahan di Inggris. Jika tidak saya mungkin akan bermain di Tiongkok atau di manapun, karena saya masih ingin bermain di liga yang cepat seperti ini."
"Jika saya ingin bermain yang lebih santai, saya mungkin akan pergi ke Bahrain atau Prancis, atau Spanyol atau Jerman di mana tempo permainan tidak terlalu cepat. Namun di Inggris begitu luar biasa dan Manchester City tetap prioritas utama saya." tutup mantan pemain Barcelona tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

